Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA


Minggu, 30 Juni 2024

Dapat Tambahan Jabatan 2 Tahun Muhammad Harisin Kades Mojolegi Siap Mengemban Amanah

Probolinggo, SNN.com - Pendopo Prasaja Ngesti Wibawa menjadi saksi bisu pada Sabtu (29/06/2024) ketika Pj. Bupati Probolinggo, Ugas Irwanto, S.Sos., M.Si, resmi melantik perpanjangan masa jabatan dua tahun bagi 314 kepala desa dari 24 kecamatan se-Kabupaten Probolinggo. Langkah ini diambil dengan harapan agar para kepala desa tetap netral dalam proses pemilihan kepala daerah Kabupaten Probolinggo.

Dari ratusan kepala desa yang hadir, terlihat Muhammad harisin, Kepala Desa Mojolegi Kecamatan gading, datang bersama sang istri. Momen tersebut terasa istimewa, mengingat prosesi pelantikan ini adalah wujud nyata dari penegasan yang tertuang dalam Surat Edaran (SE) Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Nomor 100.3.5.5/2625/SJ tertanggal 5 Juni 2024. Surat ini menegaskan perubahan pasal peralihan terkait Kepala Desa dalam Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2024 tentang Perubahan Kedua atas Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa.

Dalam sambutannya, Pj. Bupati Probolinggo Ugas Irwanto, menekankan bahwa perpanjangan masa jabatan ini adalah amanah yang harus dijalankan dengan penuh dengan tanggung jawab

Usai prosesi pelantikan, Muhammad Harisin, Kepala Desa Mojolegi, mengungkapkan rasa syukur dan tanggung jawab yang lebih besar dengan adanya perpanjangan masa jabatan ini. “Suatu berkah jika jabatan kepala desa ini diperpanjang dua tahun. Dengan tambahan waktu tersebut, kami akan memaksimalkan kemampuan kami dalam mengelola desa, sehingga apa yang menjadi harapan warga dapat terpenuhi,” ucapnya dengan penuh semangat. (Arini)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"