Pangkalan Bun, SNN.com – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Peningkatan Kapasitas Front Office (FO) Loket Desa/Kelurahan SISEGA, Rabu (15/10/2025), di Aula Prima Lantai 2 Kantor Disdukcapil Kobar.
Kegiatan ini diikuti oleh petugas FO dari seluruh desa dan kelurahan se-Kobar, sebagai upaya peningkatan kualitas layanan administrasi kependudukan berbasis digital.
Plt Kepala Disdukcapil Kobar, Tengku Muhamad Aqil Noor, menyampaikan bahwa Bimtek bertujuan meningkatkan pemahaman petugas terhadap persyaratan pelayanan adminduk serta mendorong optimalisasi penggunaan aplikasi SISEGA (Sistem Informasi Serba Gampang).
“Kami ingin desa dan kelurahan dapat memberikan layanan seperti penerbitan KK, akta kelahiran, KIA, dan lainnya secara online, sesuai Perbup Nomor 39 Tahun 2015,” jelas Aqil.
Bimtek ini juga mendukung visi misi Pemkab Kobar dalam mewujudkan pemerintahan yang bersih, efektif, dan berbasis teknologi.
Kegiatan dilaksanakan selama tiga hari pada 15, 16, dan 20 Oktober 2025, dengan menghadirkan narasumber dari pejabat struktural dan fungsional Disdukcapil. Harapannya, pelayanan kepada masyarakat akan lebih cepat, mudah, dan transparan di seluruh wilayah Kobar.(Guswan)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar