Probolinggo, SNN.com - Kepedulian terus mengalir bagi warga Dusun Rabunan, Desa Batur, Kecamatan Gading , yang masih berjuang akibat terdampak banjir. GAPENSI Kabupaten Probolinggo bersama Tim turun langsung ke desa Batur memberikan bantuan sembako sebanyak 125 paket. Rabu 12/2/25
Kedatangan rombongan disambut Antusias oleh warga desa Batur dusun Rabunan yang terdampak. Buk doni salah satu penerima bantuan, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas bantuan sembako yang di berikan tim GAPENSI
Bantuan ini sangat berarti bagi kami. Tapi yang paling kami harapkan adalah pembangunan jembatan permanen agar anak-anak bisa kembali bersekolah dan aktivitas warga kembali normal," ujarnya penuh harap.
Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban warga yang masih kesulitan akibat jembatan yang rusak. Kehadiran kami, hadir bersama tim dari GAPENSI di tengah masyarakat, tidak hanya untuk menyalurkan bantuan, tetapi juga mendukung percepatan pemulihan akses yang terdampak banjir," ujar Dwi Agus Hariyanto selaku ketua GAPENSI Kabupaten Probolinggo.
Harapan Kepala Desa Batur, Ahmad Junaedi mengungkapkan bahwa saat ini sangat membutuhkan bantuan , memastikan kebutuhan pokok warganya bisa tercukupi. Ahmad Junaedi Kepala desa Batur, sangat berterimakasih kepada bapak bapak dari GAPENSI yang telah memberikan bantuan kepada warganya dan yang terpenting kami meminta kepada pemerintah daerah Kabupaten Probolinggo khususnya agar segera melakukan perbaikan jembatan secara permanen dan ini menjadi prioritas mendesak bagi kami.
Jembatan ini tidak hanya di butuhkan bagi warga kami, tetapi juga bagi masyarakat desa sekitar yang memiliki lahan pertanian di daerah kami. Jika hanya di bangun jembatan darurat, nanti kalau terjadi banjir lagi akan hanyut lagi,ucapnya.(Fbl)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar