Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA


Rabu, 21 Januari 2026

Pemkab Kobar Gelar Musrenbang Kecamatan Kumai, Bupati Tekankan Kolaborasi Pembangunan

Pangkalan Bun, SNN.com – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Pemkab Kobar) menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Kumai, Selasa (20/1), bertempat di Aula Kantor Camat Kumai.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Bupati Kotawaringin Barat Hj. Nurhidayah, S.H., M.H., dan diikuti seluruh pemangku kepentingan di wilayah Kecamatan Kumai.

Dalam sambutannya, Bupati Hj. Nurhidayah menegaskan bahwa Musrenbang merupakan bagian dari mekanisme perencanaan pembangunan dari bawah (bottom-up) yang menjadikan aspirasi masyarakat sebagai dasar penyusunan program pemerintah daerah.

Ia juga menyoroti keterbatasan fiskal daerah yang menuntut adanya inovasi dan kolaborasi dalam pendanaan pembangunan. Menurutnya, pemerintah daerah tidak dapat hanya mengandalkan APBD, melainkan perlu bersinergi dengan pemerintah pusat, provinsi, dunia usaha, serta masyarakat, termasuk melalui program CSR.

Selain itu, Hj. Nurhidayah menyampaikan bahwa Kecamatan Kumai memiliki potensi besar di sektor sumber daya alam, ketahanan pangan, dan pariwisata yang perlu didorong melalui hilirisasi agar memberi nilai tambah bagi masyarakat.

Persoalan pengelolaan sampah juga menjadi perhatian dalam Musrenbang tersebut. Sampah dinilai memiliki potensi ekonomi apabila dikelola dengan baik, sejalan dengan peran Kumai sebagai salah satu sentra ekonomi produktif di Kabupaten Kotawaringin Barat.

Melalui Musrenbang ini, diharapkan terbangun kesepahaman dan komitmen bersama dalam menetapkan prioritas pembangunan yang selaras dengan RPJMD 2025–2029 serta tema pembangunan tahun 2027.(Guswan)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"