Pangkalan Bun, SNN.com – Kapolres Kotawaringin Barat (Kobar) AKBP Theodorus Priyo Santosa, S.I.K., menghadiri sekaligus turut serta dalam acara syukuran peresmian penggunaan ruangan baru Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Kobar. Kegiatan tersebut digelar di Kantor Satreskrim Polres Kobar, Senin (12/1/2025) pagi.
Acara syukuran berlangsung sederhana namun penuh makna, dihadiri oleh para pejabat utama Polres Kobar serta seluruh personel Satreskrim. Kegiatan ini menjadi wujud rasa syukur atas peningkatan sarana dan prasarana pendukung tugas kepolisian, khususnya di bidang reserse kriminal.
Ruangan baru Satreskrim tersebut merupakan bagian dari upaya Polres Kobar dalam meningkatkan fasilitas kerja dan kenyamanan personel, guna menunjang pelaksanaan tugas penyelidikan dan penyidikan tindak pidana secara optimal.
Dalam sambutannya, Kapolres Kobar AKBP Theodorus Priyo Santosa menyampaikan apresiasi atas terwujudnya peningkatan fasilitas di lingkungan Satreskrim. Ia berharap, dengan adanya ruangan kerja yang lebih representatif, kinerja dan profesionalisme personel dapat semakin meningkat.
“Ruangan ini bukan hanya soal fisik dan fasilitas, tetapi juga menjadi simbol komitmen kita dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat serta mewujudkan penegakan hukum yang berkeadilan dan transparan,” ujar Kapolres.
Kapolres juga menekankan pentingnya menjaga integritas, meningkatkan kualitas penyidikan, serta menjadikan ruangan kerja baru tersebut sebagai ruang yang produktif, nyaman, dan berorientasi pada pelayanan publik yang lebih baik.
Acara syukuran ditandai dengan doa bersama dan pengguntingan pita sebagai bentuk ungkapan rasa syukur. Suasana keakraban dan kekeluargaan tampak kental mewarnai kegiatan tersebut.
Dengan diresmikannya penggunaan ruangan baru Satreskrim Polres Kobar ini, diharapkan semangat kerja, soliditas, dan sinergi antarbagian semakin kuat dalam menjawab tantangan penegakan hukum di era modern.(Guswan)


Tidak ada komentar:
Posting Komentar