Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA


Kamis, 28 Desember 2023

Perbaiki Akses Jalan, Babinsa Wonoasih Bersama Warga Pasang Paving Jalan Desa

Probolinggo, SNN.com - Berbagai macam kegiatan Binter yang dilakukan oleh para Bintara Pembina Desa (Babinsa) di setiap-tiap wilayah binaan, merupakan upaya yang dilakukan Babinsa guna mewujudkan kemanunggalan antara TNI dengan rakyat.

Seperti halnya yang dilakukan, Babinsa Koramil 0820/ 02 Wonoasih Serka Rahmad bersama warga melaksanakan kerja bakti pemasangan Paving Block di RT 01 / RW 01  kelurahan Jrebeng Kulon Kecamatan Kedupok Kota Probolinggo. Kamis(28/12)

Saat di lokasi, Serka Rahmad mengatakan jalan merupakan akses yang mempunyai peranan penting yang menyangkut perwujudan perkembangan suatu wilayah. Adanya jalan yang bagus dengan pemasangan paving blok diharapkan dapat membantu memberikan kenyamanan kepada masyarakat dalam menjalankan aktivitas kesehariannya.

“Jalan tersebut, selama ini sempit dan dikala turun hujan licin sangat membahayakan masyarakat yang beraktivitas setiap harinya,” kata Rahmad.

Di tambahkan oleh Serka Rahmad, bahwa kegiatan kerja bakti seperti ini sudah biasa dilakukan oleh warga Desa yang selalu guyup rukun. Mereka terbiasa saling membantu, bersama-sama kerja bakti untuk kepentingan bersama.

Danramil 0820/ 02 Wonoasih Kapten Inf Yusuf menyampaikan, Kegiatan kerja bakti ini sebagai wahana untuk menumbuh kembangkan hidup gotong royong masyarakat.membaur dengan masyarakat,yang intinya kami TNI dari rakyat oleh rakyat dan untuk rakyat. 

“Untuk mempererat hubungan masyarakat dengan Babinsa dalam menjalankan tugas pembinaan wilayah, sehingga terwujud kemanunggalan TNI dengan Rakyat,” papar Danramil. (Arini)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"