Elat, SNN.com - Acara Halal Bihalal merupakan momen yang tepat bagi kita semua untuk saling memaafkan, mempererat tali silaturahmi, Senin (12/06/2023).
Berdasarkan pantauan media Mitra86.id kegiatan Halal bihalal yang berlangsung di Gedung serbaguna Elat tersebut berjalan penuh hikmah dalam pembacaan kata sambutan dari Camat Kei Besar Bpk, Titus Betaubun.S.sos, M.si,.
'Titus Betaubun,S.sos, M.si dalam kata sambutannya mengatakan, "Mari kita jadikan Momentum ini untuk memperkuat tali Persaudaraan meningkatkan kebersamaan dan kekompakan mengedepankan Nilai nilai persaudaraan Ain Ni Ain dalam kehidupan Kita SemuaNya.
Ketua KPU Kabupaten Maluku Tenggara, Bpk. Basuki Rahmat Oat, dalam kata sambutannya menegaskan, Salah 1 kunci suksesnya pemilu adalah dilakukan oleh penyelenggara pemilu yang solid & lembaga yg kuat, apa yg dilakukan teman2 PPS se kei besar adalah momentum baik untuk membangun soliditas penyelenggara pemilu, teman2 penyelenggara pemilu kei besar membuat legacy baik, bahwa perekat silaturahmi masyarkat tidak hanya dilakukan oleh tokoh adat & tokoh masyarakat.,
Akan tetapi bisa dilakukan juga oleh penyelenggara pemilu, meletakan tahapan pemilu diatas bangunan kerja koordinatif, kerja kolaboratif antar keluarga besar penyelenggara pemilu.
Atas nama KPU kab. Maluku Tenggara memberikan apresiasi yang tinggi atas kegiatan teman2 PPS Se kei besar, semoga jalinan silaturahmi kita, membawa berkat bagi terwujudnya Pemilu di kei besar yg aman, damai, & kondusif. Tuhan & Leluhur jaga katong semua, keluarga besar penyelenggara pemilu dalam melaksanakan tugas pengabdian pada bangsa, Negara, & Daerah.
Kata sambutan yang di saksikan oleh Semua tamu undangan, Sekertariat KPU Josua Punarubun,S.sos, Ketua devisi Hukum dan pengawasan. Tarsisius sarkol.S.sos, M.si, Kapolsek Kei Besar, Danramil 1503-02-01 Kei Besar, Ketua Majelis Ulama Indonesia Kei Besar,
37 Kepala Ohoi Pejabat Kepala Ohoi, Ketua PKK, Ketua Bhayangkari, Kepala Sekolah. SD, SMP, SMA, Kepala puskesmas, Panwas kecamatan,
Panwas 37 Desa, PPS dan Sekertariat PPS sebanyak 222 Orang, Ketiga Tokoh Agama. dan warga masyarakat.
Selain itu Ketua Panitia Pelaksana Halal' bihalal Kecamatan Kei Besar, Adimas Rahayaan, AMd Kep, dan Sekertaris, Joni Ingratubun, sangat berterimakasih kepada semua pihak yang telah membantu sehingga kegiatan ini bisa berjalan dengan baik.
Reporter : Buyung Balubun.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar