Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA

Minggu, 08 Mei 2022

PP ATIM Sekopek Kulon Melaksanakan Reuni dan Halal Bi Halal


Kendal, SNN.com - Alumni pondok pesantren Asrama Tarbiyyatul Islam Muta'alimin (ATIM) melaksanakan kegiatan silaturrokhim dan halal bihalal di kediaman Ky. Sadino Sekopek Kulon Sarirejo Kaliwungu, Minggu (8/5/2022)

Ky. Sadino selaku tuan rumah mengucapkan, ahlan wasahlan bihudurikum dan saya merasa sangat senang sekali kegiatan ini bisa terlaksana dan kami pribadi sangat senang dan selalu membuka pintu  demi saudara- saudara yang mau silaturrokhim ke rumah saya dan nomer- nomer hp harus bisa aktif selalu jika ada yang di ganti segera memberi tau biar gak putus hubungan komunikasi kita, "ujarnya.

Ky. Adi Sodikin anggota alumni mengatakan, di pondok pesantren ini, banyak sekali ilmu yang manfaatnya bisa kita gali dan kita terapkan di kampung kita masing- masing.

"di Sekopek inilah banyak sekali kenang - kenangan dan momen- momen yang tidak bisa hilang. Dulu saya pernah juga saya jual asongan bareng- bareng dan lain-lainnya, "ujarnya.


Jangan menyentuh teman kita kaitannya dengan finansial, jangan membicarakan kesehatan kepada teman kita yang sakit, jangan membicara harta kepada teman kita yang lagi ekonomi rendah tanpa kita sadari terkadang bisa tersinggung. Kita yang di utamakan adalah seduluran sak lawase kita jaga ukhuwah Islamiyyah.

"Dengan acara yang sederhana ini kita bisa kok  untuk acara pertemuan silaturrokhim tidak harus ditempat  mewah jaga hubungan Silaturrokhim kita terus, "ujarnya.

Acara reuni tersebut di hadiri para alumni dari berbagai daerah di antaranya dari Demak, Batang, Semarang, Brebes, Pekalongan dan juga wilayah sekitar Kaliwungu Kendal dan lain- lainnya.

Puluhan peserta yang hadir pada acara reuni ini sangat antusias, meskipun banyak anggota yang tidak bisa hadir karena bersamaan acara lain, peserta yang hadir juga antusias kegiatan semacam ini bisa berlanjut setiap tahunnya dan di haruskan dalam acara tersebut istri dan anaknya  diikut sertakan supaya pada kenal dan akrab dan terjalin pada persaudaraan yang kuat, "tambahnya dari seorang peserta halal bihalal.

Reporter : Said

1 komentar:

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"