Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA

Selasa, 01 November 2022

KEBAKARAN RUMAH DI NGLEDOK RATA DENGAN TANAH, KERUGIAN CAPAI RATUSAN JUTA


PATI, SNN.com - Si jago merah melalap sebuah rumah berbentuk joglo di Dukuh Ngledok RT 05/RW 03, Desa Karangsumber, Kecamatan Winong, Kabupaten Pati, Selasa 1 Nopember 2022. Kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

Kasihumas Polresta Pati, AKP Pujiati mengatakan, kebakaran tersebut terjadi pada pukul 08.00 WIB. Rumah yang terbakar itu adalah milik Sugiyono warga setempat.

“Rumah yang terbakar berbentuk joglo dengan ukuran 11×12 meter, rangka rumah berupa kayu dan rangka atap kayu jati dan atap genteng,” ujarnya.

Atas kejadian itu, korban menderita kerugian materi sebesar Rp 120.000.000. Rinciannya, satu bangunan rumah Joglo dan limasan ukuran 11×12 meter, dua sepeda angin, peralatan dan prabotan rumah tangga, serta barang elektronik kulkas,TV dan mesin cuci.

“Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Kebakaran rumah tersebut diduga diakibatkan oleh korsleting listrik,” tutur AKP Pujiati.

Kebakaran itu mulanya diketahui oleh tetangga korban, yakni Muhammad Hadi Sutikno (29) dan Darpin (47). Keduanya melihat kobaran api dari dalam rumah korban sekira pukul 08.00 WIB.

“Saat itu kedua tetangga korban berada di depan rumah. Kemudian melihat api dan asap dari dalam rumah korban. Mereka berusaha masuk ke dalam rumah tersebut untuk mengetahui asal titik api. Tapi api sudah membesar dan menjalar di atap rumah,” jelasnya. 

Karena api sudah membesar, lanjut AKP Pujiati, tetangga korban bergegas menghubungi perangkat desa dan Pemadam Kebakaran (Damkar).

“Saat itu para warga sekitar juga berusaha memadamkan api dengan alat seadanya. Kemudian selang 30 menit, dua mobil Damkar datang memadamkan api. Api berhasil dipadamkan sekira pukul 09.30 WIB,” pungkasnya. 

 Reporter : H.R.Alex

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"