Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA

Rabu, 28 Desember 2022

Kawasan MH Thamrin Bojonegoro Berasa Di Malioboro


Bojonegoro, SNN.com - Kawasan SekitaSaat malam datang terlihat nampak ramai nan indah sekali memadati kawasan seputaran Thamrin Bojonegoro, banyak masyarakat dari berbagai kalangan muda mudi maupun keluarga yang datang hanya ingin sekedar duduk sambil menikmati indahnya jalanan ini yang penuh lampu dan bangku santai.

Pembangunan infrastruktur jalan di Kabupaten Bojonegoro ini akan segera cepat rampung pengerjaannya. Oleh sebab itu hal ini sangat di tunggu dan di rasa akan sangat banyak manfaatnya, khususnya bagi warga masyarakat Desa Ledok Wetan, Kauman dan sekitarnya yang berada di kawasan sepanjang jalan MH Thamrin, Bojonegoro kota.

Selain pembangunan pelebaran  jalan yang sudah Nglenyer, ribuan lampu yang sudah terpasang, ratusan bangku duduk menempel di sepanjang pinggir trotoar dan di tanamnya berbagai macam tanaman penghijauan di taman, sangatlah menghiasi dan mempercantik kota ini. Sehingga banyak warga masyarakat Bojonegoro yang sudah datang berkunjung memberi julukan "Bojonegoro Rasa Malioboro"

Dari hasil wawancara salah satu wartawan Beritabangsa.com kepada salah satu warga bernama Ibu Hartatik 67 tahun asli warga jalan MH Thamrin Kelurahan Ledok wetan ini mengatakan agar pembangunan jalan ini segera selesai agar bisa bekerja lagi anak-anak saya seperti sediakala, karena keluarga kami untuk kehidupan sehari-hari bersumber dari bengkel cat mobil yang kami dirikan sudah sejak dulu di depan rumah saya, "Ucapnya.

"Selain akses lalu lalang kendaraan lancar, saya juga ingin menikmati keindahan taman di sepanjang trotoar yang ada di depan rumah saya. Pastilah suasana di pagi dan malam hari sangat memukau mata," Kata Bu Har, Rabu (28/12/2022).


Masyarakat sepanjang jalan kawasan MH Thamrin ini sangat berharap kepada pemerintah daerah Kabupaten Bojonegoro agar cepat selesai pengerjaannya apalagi ini sudah mau Tahun Baru 2023, banyak warga masyarakat yang meyakini nantinya kawasan Thamrin ini Kabupaten Bojonegoro akan sama dengan Kawasan Malioboro Yogyakarta, imbuhnya.

Banyak warga sekitar yang mengucapkan Terimakasih kepada Ibu Pembangunan Anna Mu'awanah Kabupaten Bojonegoro atas pembangunan proyek pelebaran jalan, trotoar serta taman yang sangat indah dan asri. Sehingga banyak pengguna jalan dan pejalan kaki merasa nyaman sekali. "Matursembah Nuwun Sanget Bupatiku," tegasnya. (Mr)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"