Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA


Sabtu, 25 Februari 2023

Dengan Tema “Tuntas Kelola Sampah Untuk Kesejahteraan Masyarakat” Pemda Aru Peringati HPSN

Kepulauan Aru, SNN.com - Dengan Tema, “Tuntas Kelola Sampah Untuk Kesejahteraan Masyarakat di Wilayah Kabupaten Kepulauan Aru” pemerintah Kabupaten Kepulauan Aru memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) ke 18 tahun 2023. 

Kegiatan Peringatan bertempat di Dermaga Fery Dobo, Kelurahan Galaydubu Kecamatan Puau-Pulau Aru, Kabupaten Kepulauan Aru, jumat 24/02/23, dan dihadiri oleh Bupati Aru, dr. Johan Gonga, wakil Bupati Aru, Muin Sogalrey, SE. Ketua DPRD Aru, Udin Belsigawai. Kapolres Kepulauan Aru, Bachtiar Rivai, S.I.K MH. Perwakilan Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Maluku, ibu Elsye Ferninandus. Pj Sekda Aru, J. Ubjaan, S.Sos. Sekertaris Pengadilan Negeri II Dobo, Manstuenti Paty. Kepala Dinas BPLH Aru, Ir. Gutanjala, M.Pub. Danramil 1503-03/Dobo Kapten INF Dody Masaoy. Kasat Lantas Polres Kepulauan Aru, IPTU Yustunus Pini. 

Bupati dalam sambutannya mengatakan, melalui momen memperingati Hari Peduli Sampah Nasional, akan dilakukan sejumlah kegiatan penting terutama terkait dengan masalah lingkungan hidup yaitu launching penempelan stiker Larangan Buang Sampah, dan aksi Penagihan retribusi persampahan kebersihan perdana ditahun 2023 di kota Dobo. 

“Selain launching penempelan stiker dan aksi penagihan retribusi pelayanan persampahan. Hari ini kita juga akan melakukan kegiatan kerja bakti bersama. Kegiatan seperti ini sangat penting dan saya sangat mengapresiasi sebab kita tahu bersama bahwa salah satu permasalahan lingkungan yang di hadapi saat ini adalah masalah persampahan”. Ujarnya.

Tahun 2023, lanjut Gonga, menjadi tahapan baru, untuk melanjutkan upaya-upaya dalam pengelolaan sampah yang telah dilakukan dan memulai tahapan baru yang lebih maju untuk mewujudkan target-target yang disepakati, dengan partisipasi aktif semua pihak mulai dari Pemerintah Daerah, dunia usaha, civil society organization (cso) dan komunitas masyarakat hingga tingkat tapak. 

“Salah satu ukuran penting dalam pengelolaan sampah adalah upaya mitigasi menurunkan emisi Gas Rumah Kaca (GRK)”. Sebutnya.
Dijelaskan, dalam rangka pelaksanaan rencana aksi untuk mencapai target nasional penurunan emisi gas rumah kaca, maka peran dan posisi HPSN 2023, menjadi sangat strategis untuk memperkuat sektor pengelolaan sampah sebagai pendorong pertumbuhan perekonomian Indonesia, sekaligus memanivestasi dari salah satu prinsip pengelolaan sampah berkelanjutan, yaitu waste to resource melalui cara kerja ekonomi sirkular (cirkular economy) dan sampah menjadi sumber energi secara sederhana. 

“HPSN 2023 harus menjadi babak baru pengelolaan sampah di indonesia menuju zero waste, zero emission, "Jelasnya.

Maksud dan tujuan Peringatan Hari Peduli Sampah Nasional 2023, menurut Gonga adalah untuk memperkuat komitmen dan peran aktif Pemerintah Daerah dalam melaksanakan pengelolaan sampah, memperkuat partisipasi publik dalam upaya mencapai zero emision melalui gerakan memilah sampah, memperkuat komitmen dan peran aktif produsen dan pelaku usaha lainnya dalam implementasi bisnis hijau (green business) dengan menjadikan sampah sebagai bahan baku ekonomi, membangun rantai nilai pengelolaan sampah di seluruh sektor dan membangun secara sistematis dan integratif pengurangan sampah dan penurunan emisi dengan kepentingan dan pertimbangan sektor pemukiman, industri, pendidikan dan lain-lain. 

Gonga Menghimbau, agar seluruh masyarakat menjadikan momentum Peringatan Hari Peduli Sampah Nasional, untuk merubah perilaku yang berbasis lingkungan serta menjadikan sampah sebagai bahan baku industry di bumi jargaria menuju masyarakat sejahtera. 

“Saya menghimbau marilah kita jadikan momentum peringatan Hari Peduli Sampah Nasional Tahun 2023 untuk merubah perilaku yang berbasis lingkungan serta menjadikan sampah sebagai bahan baku industri di bumi jargaria yang tercinta ini menuju masyarakat sejahtera, "Himbaunya. (Moses)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"