Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA

Jumat, 22 Oktober 2021

Jalaru Bilbana Ikut Meriahkan Peringatan Maulid Nabi 1443 H di Pangkalan TNI AL Aru Batumeja


Kepulauan Aru, SNN.com - Mengusung Tema, *"Melalui Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H/ 2021 H Kita Tingkatkan Ketauladanan dan Etos Kerja Prajurit dan ASN Lanal Aru  Guna Mendukung Keberhasilan Tugas Pokok TNI di Tengah Pandemi Covid-19”,* Pangkalan TNI AL (Lanal) Aru menggelar acara peringatan peringatan Maulid Nabi Muhammad S.A.W 1443 H di Mako Lanal Aru Batu Meja, Jumat (22/10).

Kegiatan ini diikuti oleh Danlanal Aru, Letkol Laut (P) Choirur Roziqin,S.H M.Tr.Hanla.M.M , Pengurus Jalasenastri Cabang 4 Korcab IX DJA III/Lanal Aru, serta seluruh personel Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS Lanal Aru.

Tidak ketinggalan dalam rangkaian acara Maulid Nabi yang di gelar di Mako Lanal Aru tersebut para Ibu Jalasenastri yang tergabung dalam seni hadrah Jalaru Bilbana memberikan tampilan hadrah sholawat nabi sebagai bentuk kecintaan kepada rasulullah.

Tampilan Jalaru Bilbana ini sudah yang kesekian kalinya dan akan dipersiapkan tampil pada acara MTQ Tingkat Kabupaten Kepulauan Aru pada bulan mendatang.  

Danlanal Aru, Letkol Laut (P) Choirur Roziqin,S.H M.Tr.Hanla.M.M., dalam sambutannya menyampaikan tentang sifat keteladanan Rasulullah pada saat thaun atau pendemi agar tetap bersabar serta mengingat kembali kepada Allah SWT sang pencipta alam.


Sesuai keteladaan rasulullah Komandan Lanal Aru juga mengajak untuk bekerja keras dan iklhas karena kerja merupakan amanah, panggilan jiwa, aktualisasi diri, amal ibadah, seni dan kehormatan.

Danlanal pun mengajak Prajurit dan ASN Lanal Aru bekerja dengan hati, khususnya dalam melayani dan berinteraksi  dengan masyarakat.

"Meneladani keteladaan rasulullah, saya mengajak kita semua selaku prajurit TNI AL untuk bekerja keras dan iklhas karena kerja merupakan amanah, panggilan jiwa, aktualisasi diri, amal ibadah, seni dan kehormatan," pinta Danlanal.

Reporter : Nus Yerusa
Editor      : Wafa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"