Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA

Sabtu, 22 Januari 2022

Dukung Kebijakan Pemerintah, Polres Aru Gelar Rakor


Kepulauan Aru, SNN.com - Kepolisian Resor (Polres) Kepulauan Aru dibawah komando AKBP Sugeng Kundarwanto terus berupaya memberikan pelayanan yang terbaik bagi seantero masyarakat di wilayah hukumnya.

Hal tersebut kembali diwujudkan Pasca merebaknya virus corona atau yang disebut pandemi covid - 19. Segala upaya terus dilakukan untuk menekan dan membatasi penyebaran virus yang mematikan itu terhadap masyarakat di wilayah kepulauan Aru, Maluku.

Kali ini,  dalam rangka mendukung kebijakan pemerintah dalam pelaksanaan Vaksinasi lanjutan (BOOSTER) dan Vaksinasi Anak Usia 6 - 11 Tahun, Polres Kepulauan Aru kembali menggelar Rapat Kordinasi antar pemerintah daerah dan forkopimda setempat, Jumat (21/1/2022).

Pantauan Sorot Nuswantoro News.com di Mapolres Kepulauan Aru, Rakor tersebut dibuka oleh Wakil Bupati Kepulauan Aru Muin Sogalrey.

Dalam arahannya, Sogalrey mengungkapkan, Vaksinasi di Kabupaten Kepulauan Aru telah mencapai 75 persen namun pihaknya akan terus melakukan vaksinasi hingga mencapai 100 persen.

” Kita saat ini sudah mencapai 75 persen namun kita harus kejar untuk bisa mencapai 100 persen, sehingga saya harapkan dengan usia 6 tahun ke atas itu bisa dilaksanakan vaksinasi,” ucap Sogalrey.

Lanjut dia, Vaksinasi bagi anak usia 6 tahun ke atas sangatlah penting untuk dilakukan.
Olehnya dia berharap, kepada kepala Dinas Pendidikan Kepulauan Aru bersama Dinas Kesehatan setempat dapat merespon dan dapat mendukung program yang telah dicanangkan oleh Pemerintah Pusat.

”Jadi intinya, apa yang disampaikan oleh Bapak Presiden kepada seluruh Provinsi maupun Kabupaten Kota sampai ke Desa, kita harus dukung karena vaksin ini baik untuk tubuh kita, sehingga kita harus sampaikan sosialisasi kepada masyarakat dari tingkat kabupaten sampai tingkat kecamatan dan desa,” ujarnya.


Sementara itu, Sekertaris Dinas Kesehatan Kepulauan Aru, dr. Hentje F. Darakay dalam paparannya mengatakan, bagian yang diambil dari Dinas Kesehatan dalam pencapaian kelompok termasuk diantaranya usia 6-12 adalah langkah yang pertama yaitu memberikan sosialisasi – sosialisasi untuk masyarakat.

“Selain masyarakat, kita juga menyurati ke sekolah-sekolah yang ada disini,” katanya.

Darakay juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah mendukung pelaksanaan vaksinasi di Kepulauan Aru sehingga sampai saat ini pencapaian sasaran vaksinasi dapat terlihat sesuai dengan target.

”Kami akan mengupayakan untuk mengerjakan ketertinggalan yang ada,” pungkasnya.

Hal yang sama disampaikan oleh Kabagops Polres Kepulauan Aru AKP Jandry F.A.
Perwira menegah yang selalu ramah dan muda senyum itu berharap, vaksinasi bagi anak - anak harus segera dilaksanakan untuk mengejar taget

"Kita harus kejar, jangan sampai  tahun pelajaran anak - anak kita sudah tatap muka. Nah, hal ini butuh kolaborasi seluruh instansi yang ada di Kabupaten Kepulauan Aru ini," harap AKP Jandry.

Direncanakan, Senin 24 Januari 2022 akan dijadwalkan pelaksanaan Sosialisasi Vaksinasi bagi Anak Usia 6 – 11 tahun pada sekolah-sekolah tingkat Dasar di Kabupaten Kepulauan Aru.

Hadir, Wakapolres AKBP Yosep.O.F. Renyaan, Danlanal Aru diwakili Palaksa Mayor Mar Siregar, Danramil 1503-03 diwakili Babinsa Kelurahan Galaidubu Serka Befianus Lobloby, Staf Bupati, A. H. Leisubun, Kadis pendidikan Jusup Apalem,
Ketua Dewan Adat Aru, tonci Galanggoga, Wakil uskup Kepulauan Aru, Pastor Tino Ulhayanan MSC, Perwakilan Puskesmas Siwalima drg. Desilia Sihombing, dan Kapus Galaydubu, Maria Karem.

Reporter : Nus Yerusa
Editor      : Wafa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"