Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA

Senin, 06 Maret 2023

Rumah Kepala Desa di Probolinggo Jadi Sasaran Pelemparan Bondet

Probolinggo, SNN.com - Bondet kembali terjadi di Kabupaten Probolinggo Jawa Timur Kali ini terjadi dirumah kepala desa Ahmad Holid, Kepala Desa Kedungrejoso, Kecamatan Kotaanyar menjadi sasaran "Bondet.

Kali ini bondet meledak pada Senin (6/3/203) sekitar pukul 03.30 WIB dini hari, akibat ledakan bom ikan atau biasa di sebut bondet di rumah kades ini. Mobil Honda Brio warna kuning yang masih baru juga ikut hancur berantakan bagian belakang.

Warga setempat yang mengetahui kejadian tersebut mengatakan, terdengar suara ledakan bondet itu terjadi satu kali ledakan, hanya saja ledakan itu cukup keras sehingga mobil bagian belakang sampai terlepas ke jalan sekitar 15 meter, juga ledakan itu membuat jendala utama rumah Kades dan kacanya hancur berantakan. 

Warga pada saat itu yang langsung melihat ke lokasi mengungkapkan, serpihan bondet itu bayak ditemui di sekitar mobilnya. Ada tali rafia, karet dan serpihan lainnya yang menurut kami sangat membahayakan,"ungkap ahmad.

"SN warga Probolinggo yang beberapa tahun lalu mobilnya juga menjadi korban bondet berharap, aparat kepolisian bisa mengungkap kejadian pelemparan bondet oleh orang tak dikenal ini. Karena ini sudah banyak terjadi di Kabupaten Probolinggo, termasuk pembakaran mobil," harapnya.

Adanya kejadian ini Polisi datang langsung ke   lokasi  memasang police line. Tim Identifikasi Polres Probolinggo, melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengamankan sejumlah barang bukti di lokasi akibat dari ledakan bondet di rumah Kepala Desa untuk di jadikan barang bukti dan penyelidikan lebih lanjut terkait pelemparan bondet tersebut.(NITRO-YOGA)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"