Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA

Minggu, 10 September 2023

Pengurus Samboja Jeef Community (SJC) Resmi di Kukuhkan

Kutai kartanegara, SNN.com - Suasana pembentukan dan pengukuhan pengurus "SJC" atau Samboja Jeef Community pada hari Sabtu (09/09/2023) di Waduk Desa karya jaya kec. Samboja kab. Kukar berlangsung penuh kekeluargaan.

Organisasi SJC ini merupakan pencinta mobil Katana Jeef dan juga Scudo sudah ada kurang lebih dua tahun yang lalu namun pengurusnya belum di kukuhkan. Baru kali ini pengurus yang di berikan mandat Sdr. Budi selaku ketua dan Sekretaris sdr. Ari.dan Bendahara sdr. Sutopo, selebihnya adalah anggota.

Ketua Budi berharap kedepannya dengan terbentuknya organisasi pencinta mobil katana jimmy ini adalah ajang persaudaraan dan ajang silaturrahmi antara kami yang berada di Samboja.

Budi menambahkan bahwa untuk di samboja ini ada sekitar 22 unit mobil katana jimmy yang secara Resmi kami catat dan kesemuanya itu nantinya kami akan ajak untuk bergabung di "SJC" Ini.

Dan juga kami akan membuat program kerja berupa Bakti sosial dan ikut serta dalam program pemerintah di antaranya mensukseskan kebersihan lingkungan.
Budi mengatakan, bahwa organisasi ini kita akan daftarkan ke kukar yaitu Di IOF (jndonesia Of Road Federation.), sehingga dengan masuknya atau terdaftar di IOF kukar maka SJC akan menjadi anggota Resmi dr IOF kaltim dan minggu depan akan melengkapi segala persyaratan yang di perlukan dalam pendaftaran tersebut.

Hadir pula dalam kesempatan ini sdr. Agus atau sdr. Gundul panggilan akrabnya bersama istri tercinta beliau dan memberikan usulan serta harapan SJC kedepan agar bisa lebih baik dari pada Balikpapan. Dimana Samboja masuk dalam daftar penyanggah IKN. (Ibu kota Negara) yang nantinya menjadi pintu masuk Istana adalah lewat km.38 Samboja tentu komunitas katana ini harus Kompak dan perlu ada struktur organisasinya yang resmi di antaranya masuk di IOF kukar dan juga ke provinsi kaltim.

Reporter : Basman Rasyid
Editor      : Wafa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"