Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA

Senin, 24 November 2025

Warga Apresiasi Pendampingan Babinsa dalam Distribusi Bantuan Pangan di Desa Simpang Berambai

Pangkalan Bun, SNN.com – Babinsa Koramil 1014-05/Pangkalan Banteng, Serma Lugy Toto Pribadi, melaksanakan pendampingan dalam penyaluran Bantuan Pangan Beras Bulog Premium dan Minyak Goreng di Kantor Desa Simpang Berambai, Kecamatan Pangkalan Banteng, Senin (24/11). Kehadiran Babinsa mendapat apresiasi warga karena memastikan proses distribusi berjalan tertib dan tepat sasaran.

Sebanyak 36 Kepala Keluarga (KK) menerima bantuan dengan rincian: 20 kg beras dan 4 liter minyak goreng per KK. Total bantuan yang disalurkan yakni 72 sak beras (874 kg) dan 144 liter minyak goreng.

Proses penyaluran berlangsung dengan pengawasan pihak desa, petugas distribusi, serta pendampingan langsung Babinsa untuk menjaga keamanan dan kelancaran kegiatan.

Serma Lugy menegaskan bahwa keterlibatan TNI merupakan bentuk dukungan terhadap program pemerintah dan memastikan warga menerima bantuan sesuai haknya.

"Kami dari Babinsa hadir untuk memastikan penyaluran bantuan berjalan tertib, aman, dan tepat sasaran. Harapan kami, bantuan ini dapat meringankan kebutuhan pangan warga,” ujarnya.

Ia juga mengajak seluruh pihak untuk menjaga sinergi demi kelancaran program bantuan.

"Sinergi pemerintah desa, aparat keamanan, dan masyarakat sangat diperlukan. Semoga bantuan ini bisa dimanfaatkan sebaik mungkin oleh para penerima,” tambahnya.

Kegiatan berlangsung kondusif dan mendapatkan apresiasi dari warga yang hadir.(Guswan)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"