Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA

Jumat, 09 Juli 2021

Tegakkan PPKM Darurat, Polsek Widang Polres Tuban Gelar Pengawasan Dan Pemantauan Kegiatan Masyarakat


Tuban, SNN.com - Penegakan protokol kesehatan terus dilakukan Kepolisian Sektor Widang kepada   kegiatan masyarakat di Kecamatan Widang, Tuban dalam upaya pengendalian penyebaran Covid -19, Jum'at ( 09/07/2021 ).

Tak hanya teguran, Kepolisian Sektor Widang juga mensosialisasikan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat di luar rumah sesuai dengan SE Bupati Tuban.

Waka Polsek Widang IPTU Ali Mas'ud, S.H., yang memimpin kegiatan mengatakan, kegiatan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat ( PPKM ) yang diberlakukan saat ini adalah PPKM Darurat, " ujarnya.

Rangkaian kegiatan PPKM Darurat adalah sosialisasi, himbauan kepada masyarakat agar patuh Prokes 5M, termasuk pemberian sanksi edukasi, penegakan aturan, pemberlakuan wilayah psical distanting dan operasi yustisi,' tambah IPTU Ali Mas'ud.

Dalam kegiatan pemantauan dan pengawasan terhadap pelaksanaan PPKM Darurat hari ini, masih ada pelanggaran, diantaranya adanya warung makan yang melayani makan di tempat, sudah kita ingatkan dan sampaikan aturan yang berlaku di PPKM Darurat," jlentreh Waka Polsek.

Kita minta masyarakat untuk mendukung suksesnya Program PPKM Darurat dengan menjalankan aturan yang ada. Ini agar penyebaran Covid -19 yang meningkat bisa segera di tekan kembali," tutup IPTU Ali Mas'ud.

Reporter : Agus
Editor      : Wafa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"