Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA

Jumat, 08 Oktober 2021

Warga Jabulenga Yang Hilang di Hutan Ditemukan Selamat


Kepulauan Aru, SNN.com - Matheis  Adrianus  Koimer warga Desa Jabulenga, Kecamatan Pulau - pulau Aru, Kabupaten Kepulauan Aru, yang hilang di hutan ditemukan tim SAR dan warga setempat dalam keadaan selamat, Jumat (8/10/2021).

Kakek berusia 77 tahun ini ditemukan selamat setelah sebelumnya dinyatakan hilang selama empat hari lalu saat mencari kayu untuk dibuatkan pegangan parang di dusun kelapa seputar kawasan hutan Desa Jabulenga.

"Korban hilang karena tersesat saat akan pulang, tetapi akhirnya ditemukan selamat," kata salah satu anggota TIM SAR setempat kepada Sorot Nuswantoro News.com Jumat (8/1/2021).

Sebelumnya, Warga Desa Jabulenga digegerkan dengan hilangnya Matheis  Adeianus  Koimer di hutan Desa Jabulenga.

Pasalnya, sejak pamit dari rumah dengan tujuan mencari kayu untuk dibuatkan pegangan parang di kawasan hutan Desa Jabulenga, Selasa (5/10) sekitar Pukul 10.00 WIT,  kakek berusia 77 tahun tersebut diketahui tak kembali ke rumah.

Keluarga dan warga setempat yang khawatir dengan kondisi kakek tua itu sempat melakukan pencarian Namun, hingga malam harinya kakek tua itu tak berhasil ditemukan keberadaannya.


Pencaharian kembali dilakukan pada keesokan harinya, Kamis (6/10). Sayangnya, kendati keluarga dan masyarakat setempat telah berupaya keras, namun hasilnya nihil. Kakek tua itu tak ditemukan.

Pihak keluarga yang semakin khawatir kemudian melaporkan kejadian tersebut kepada tim SAR.

Mendapatkan laporan dari warga, tim SAR bersama aparat Polsek Pulau - pulau Aru kemudian terjun ke desa tersebut untuk melakukan pencarian hingga akhirnya menemukan korban dalam kondisi selamat.

Reporter : Nus Yerusa
Editor      : Wafa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"