Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA


Selasa, 05 September 2023

Dandim Probolinggo Letkol Arm Heri Budiasto Hadiri Konser Musik Semarakan HADI PRO

Probolinggo, SNN.com - Letkol Arm Heri Budiasto, Dandim 0820/Probolinggo bersama jajaran forum kordinasi pimpinan daerah hadir untuk melihat jalannya konser musik dalam rangka memeriahkan peringatan hari jadi Kota Probolinggo (HADI PRO) ke 664 tahun 2023 di alun-alun setempat, Senin malam (4/9). 

Konser musik dalam rangka memeriahkan HADI PRO tahun ini sangat meriah dengan diawali singgle performance drumer cilik dilanjutkan penampilan vokalis lokal yang membawakan sejumlah lagu dari bang Dewa 19 serta penampilan Ahmad Dhani salah satu musisi band Dewa 19.

Dandim 0820/Probolinggo Letkol Arm Heri Budiasto mengatakan bahwa peringatan hari jadi Kota Probolinggo (HADI PRO) merupakan kegiatan rutin tiap tahun yang diselenggarakan selama masa kepemimpinan Hadi Zaenal Abidin sebagai walikota Probolinggo.

"HADI PRO merupakan sebuah kegiatan dengan konsep pemberdayaan masyarakat berbasis pariwisata yang dikemas dalam festival jajanan, produk UMKM dan seni/budaya dengan harapan mampu menjadi motor penggerak perekonomian rakyat," kata Letkol Arm Heri Budiasto.

Ia menambahkan HADI PRO berlangsung selama 10 hari terhitung dari tanggal 1 September hingga 10 September 2023 mendatang dengan titik pusat kegiatan bertempat di alun-alun Kota Probolinggo.

" Alhamdulillah selama pelaksanaan konser musik dalam rangka menyemarakan peringatan hari jadi Kota Probolinggo ke 664 tahun 2023 berjalan dengan tertib, tertib dan aman,"pungkasnya. (Arini)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"