Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA


Jumat, 24 September 2021

BUPATI PANTAU PELAKSANAAN TES CAT CASN PEMKAB BLORA DI UNS


Surakarta, SNN.com - Pada Jumat siang (24/9/2021), Bupati Blora H. Arief Rohman, S.IP., M.Si., melakukan peninjauan pelaksanaan tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) bagi para pendaftar Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) Pemkab Blora di Auditorium Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS) Surakarta.

Dengan didampingi Wakil Bupati Tri Yuli Setyowati, ST., MM., Sekda Komang Gede Irawadi, SE., M.Si., dan OPD terkait, Bupati menyempatkan diri untuk memberikan arahan serta suntikan semangat kepada seluruh peserta yang memakai pakaian atasan putih dan bawahan hitam di ruang tunggu sebelum memulai ujian. 

“Selamat menempuh ujian, jangan lupa berdoa, dan tetap patuhi protokol kesehatan selama mengikuti ujian CAT karena sehat adalah yang utama. Semoga memperoleh hasil terbaik. Kami tunggu kontribusinya untuk Sesarengan mBangun Blora,” ucap Bupati.

Bupati lantas memeriksa jaringan komputer di dalam auditorium yang akan digunakan untuk tes CAT para pendaftar CASN. Pihaknya juga berdialog dengan Rektor UNS Surakarta, Prof. Jamal Wiwoho selaku pihak penyedia fasilitas dan jaringan tes CAT.

“Alhamdulillah, setelah kita cek. Ternyata kesiapannya bagus. Selain soal per PC komputer beda, ditambah adanya kamera kecil yang dipasang di atas masing-masing komputer. Sehingga seluruh gerak gerik peserta ujian bisa diawasi secara live. Hasilnya pun bisa langsung dilihat di Youtube Kanreg 1 BKN Official,” tambah Bupati.

Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Blora, Drs. Heru Eko Wiyono, M.Si, menyampaikan bahwa untuk formasi CASN tahun ini yang dibuka sebanyak 68 posisi.

“Sebanyak 68 posisi ini terdiri dari 27 tenaga kesehatan dan 41 tenaga teknis. Sedangkan jumlah pendaftar yang mengikuti seleksi CPNS ini jumlahnya 2406 peserta, kemudian yang lolos administrasi sebanyak 1844 dan berhak mengikuti tes SKD dengan sistem CAT di UNS ini,” ungkap Heru.


Dirinya juga menerangkan bahwa rangkaian tes CAT untuk materi SKD di Auditorium UNS Surakarta ini telah berlangsung mulai Kamis (23/9/2021) kemarin hingga besok Sabtu (25/9/2021).

“Per sesi diikuti 350 peserta. Setiap peserta ujian yang akan memasuki ruangan terlebih dahulu melakukan penitipan barang, pemeriksaan badan, kemudian registrasi, dapat PIN peserta, dan masuk ruang tunggu untuk menerima arahan teknis,” pungkas Heru.

Terpisah, Diantika salah satu peserta ujian yang sedang menunggu tibanya waktu memasuki ruangan CAT mengaku agak deg-degan namun optimis akan mengerjakan soal dengan baik.

“Bismillah mohon doanya semoga ujiannya CAT nanti lancar. Saya mengambil salah satu formasi di Dinas Sosial P3A Kabupaten Blora,” ucap Diantika. 

Reporter : Lukman
Editor      : Wafa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"