Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA


Rabu, 20 September 2023

Pasca Kebakaran, Anggota Koramil 0820/01 Kanigaran Bantu Bersihkan Puing-Puing Rumah Warga

Probolinggo, SNN.com - Telah terjadi kebakaran yang terjadi karena konsleting listrik di sebuah kandang kambing milik misnali (68) yang beralamat di jl. KH Hasan Bayusari 1 RT1/RW 3 Kel Kebonsari wetan Kecamatan Kanigaran Kota Probolinggo yang mengakibatkan kandang kambing beserta kambingnya 7 ekor terbakar.Rabu dini hari (20/9).

Proses pemadaman api telah di lakukan dengan meminta bantuan  Damkar Kota Probolinggo di bantu warga sekitar dan  Saat ini api sudah berhasil di padamkan dan di lanjutkan dengan proses pendinginan. 

Serma  Pandu dan Sertu Slamet Anggota Koramil 0820/01 Kanigaran mendatangi lokasi kejadian dan langsung melaksanakan kerja bakti membantu membersihkan puing-puing sisa kebakaran rumah yang ludes terbakar.

Berbekalkan peralatan yang seadanya tidak menyurutkan niat baik Anggota 0820/01 Kanigaran serta masyarakat untuk membersihkan puing-puing bekas kebakaran dan memilih harta benda yang masih bisa digunakan

"kegiatan seperti ini, rutin dilakukan oleh anggota jajaran Koramil 0820/01 Kanigaran Terutama ketika ada musibah atau bencana yang menimpa masyarakat, ini sebagai bentuk pertolongan yang bisa kami berikan untuk masyarakat," ungkap Serma  Pandu.

Kerja bakti ini bertujuan untuk meringankan beban masyarakat sekaligus membangun keakraban dan kekeluargaan. Sehingga diharapkan keberadaan TNI khususnya Koramil 0820/01 Kanigaran di tengah-tengah masyarakat dapat diterima dan berdampak positif.

"Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun kerugian material sebuah kandang kambing beserta kambingnya 7 ekor terbakar .diperkirakan hingga mencapai 20 Juta rupiah,"terang Pandu.

Usai peristiwa Kerja bakti, Pandu menghimbau kepada seluruh masyarakat di desa binaan agar lebih waspada terhadap kebakaran, pasalnya saat ini sedang musim kemarau ditambah tiupan angin kencang. (Arini)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"