Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA

Selasa, 14 September 2021

Polsek Jajaran Polres Tuban Hadiri Verifikasi Menuju Desa ODF


Tuban, SNN.com - Bertempat di Balai Desa Mrutuk Kecamatan Widang Kabupaten Tuban dilaksanakan Verifikasi Open Defecation Free ( ODF ), Selasa ( 14/9/2021 ).

" Verifikasi ODF di hadiri oleh Kepala Puskesmas, Ketua Tim Verifikasi ODF, Kepala Desa dan Perangkat Desa Mrutuk, Bhabinkamtimas, Babinsa, tokoh masyarakat serta kader Posyandu.

Verifikasi Open Defecation Free ( ODF ) atau Stop Buang Air Besar Sembarangan hari ini berlangsung di Desa Mrutuk yang merupakan wilayah Desa Binaan kami," kata Bhabinkamtimas Aiptu Febri.

Kegiatan program ODF atau stop buang air besar sembarangan untuk mewujudkan hidup sehat dan bersih," lanjut Bhabinkamtimas.

Alhamdulillah, kerja keras Pemerintah Desa dan dukungan dari semua unsur juga masyarakat, akhirnya Desa Binaan mendapatkan jadwal verifikasi serta mendapatkan sertifikat Desa ODF," tutup Aiptu Febri.

Reporter : Agus
Editor      : Wafa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"