Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA


Minggu, 21 November 2021

Kapolsek : Anggota Harus Waspada dan Siap Siaga Saat Melaksanakan Tugas


Tuban, SNN.com - Kepala Kepolisian Sektor Widang AKP Rukimin, S.H., M.H., mengingatkan kepada anggotanya untuk waspada atas adanya pelaku atau provokator yang menyerukan perang melawan Polri, khusus ( Densus ) 88 Antiteror.

" Seruan kepada umat Islam, Ulama, dan pondok pesantren agar menabuh genderang perang, bertempur melawan Kepolisian beredar di media sosial beberapa hari terakhir harus diantisipasi kerawanan oleh seluruh anggota Polri, termasuk Polsek Widang Polres Tuban," tutur Kapolsek, Minggu ( 21/11/2021 ).

Selain itu, beredar pula provokasi agar masyarakat melakukan jihad dan membakar Kantor Kepolisian.

" Agar ada kewaspadaan dan kesiapan siagakan, setiap potensi yang mengarah kepada kerawanan atau membahayakan keselamatan bagi anggota maupun keamanan Mako harus betul - betul diantisipasi dengan baik oleh anggota saat melaksanakan tugas," tandas Kapolsek

Setiap kegiatan anggota di luar Mako kita tekankan supaya dilaksanakan minimal 2 personil. Sudah kita lakukan penebalan jumlah anggota, untuk  hari Sabtu dan Minggu kita libatkan Staf untuk ikut siaga di Mako," tutup Kapolsek.

Reporter : Agus
Editor      : Wafa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"