Probolinggo, SNN.com - Komandan Koramil (Danramil) 0820/08 Sukapura Kapten Inf Asmawi hadir dalam kegiatan launching desa berdaya tahun 2023 di Desa Sukapura Kecamatan Sukapura Kabupaten Probolinggo, Selasa (31/10).
Kapten Inf Asmawi mengatakan bahwa launching program desa berdaya ini bertujuan untuk meningkatkan usaha mikro kecil menengah (UMKM) masyarakat di wilayah Kecamatan Sukapura khususnya Desa Sukapura.
"Semoga melalui program desa berdaya dapat menciptakan peluang-peluang ekonomi sehingga kesejahteraan ekonomi masyarakat desa semakin meningkat," kata Kapten Inf Asmawi.
Ia menambahkan desa berdaya merupakan program membangun desa dengan menggali dan mengembangkan potensi-potensi unggulan yang ada di desa. Semoga dengan launching desa berdaya ini, Pemerintan desa Desa Sukapura mampu menciptakan kawasan ekonomi desa lebih maju lagi.
"Setiap desa harus mampu memunculkan inovasi desa serta cerdas menangkap peluang, tidak harus dari potensi yang dimiliki bisa juga permasalahan yang ada,"ujarnya.
Lebih lanjut perwira berpostur tinggi tegap ini menegaskan bahwa langkah Desa Sukapura memunculkan icon prodak dari bambu sesuai keadaan di desa yang banyak terdapat pohon bambu merupakan langkah inovasi khususnya dalam memberikan nilai tambah aset desa.
"Ini merupakan cara cerdas tentunya dengan menyesuaikan dengan situasi kondisi serta lingkungan yang ada,”tuturnya. (Arini)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar