Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA

Kamis, 09 September 2021

Siswa Untuk Jadi Pelopor Petani Modern Diberi Motivasi Oleh Wakil Bupati Tuban


Tuban, SNN.com - Wakil Tuban H.Riyadi SH. memberikan motivasi kepada siswa - siswi pertanian dan peternakan  Sekolah Menengah Kejuruan ( SMK ) Negeri 1 Singgahan, Kecamatan Singgahan, Kamis ( 9/9/2021 ). 

Acara yang di kemas dalam sarasehan bersama Wabup Tuban tersebut, di hadiri pula oleh Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provisi Jatim Bojonegoro  -Tuban  Adi Prayitno, Kepala Dinas Perikanan dan Peternakan M. Amenan, dan Perwakilan dari Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Tuban, serta siswa beserta orang tua. Acara dilaksanakan secara terpisah di beberapa ruang kelas, dan tersambung melalui zoom meeting, serta melaksanakan protokol kesehatan ketat.

Dalam acara tersebut, Wabup Riyadi memberikan motivasi kepada para siswa maupun orang tua siswa agar bisa mengubah pola pikir dalam bertani. Menjadi petani dan menjalankan konsep  smart farming untuk bisa menopang sumber pangan di masa depan. “ Kita harus buang mindset bahwa bertani adalah sebuah keterpaksaan. Kita harus bisa bertransformasi menjadi petani pintar dan modern,” tutur Wabup. 

Kang Riyadi yakin, sebagai lulusan SMK satu - satunya yang memiliki jurusan  Pertanian di Kabupaten Tuban, siswa - siswi dapat memberikan manfaat dalam pengembangan pertanian, khususnya di wilayah selatan Kabupaten Tuban. Dengan luasnya hamparan sawah yang di miliki Kabupaten Tuban, sudah selayaknya Tuban menjadi lumbung pangan Nasional, untuk itu, regenerasi SDM pertanian harus di  ciptakan untuk mengelola pertanian baik dari penciptaan teknologi pertanian, agribisnis pertanian, hingga produksi pangan.


Menurut Kang Riyadi menciptakan pekerjaan melalui pertanian atau memaknai Petani Berdasi  bukan sebuah keniscayaan. Ia berharap  siswa - siswi segera mempraktekan ilmu yang di dapat di bangku Sekolah, agar bisa menjadi pelopor untuk pertanian modern di Kabupaten Tuban.“ Tidak usah nunggu lulus. Langsung praktek untuk yang sudah punya sawah, atau beternak. Untuk menjadi pelopor teknologi pertanian dan agribisnis, harus semangat  tidak pantang menyerah,” pinta Wabup.

Sementara itu, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jatim Bojonegoro -Tuban Adi prayitno memaparkan, setelah adanya aturan tentang di perbolehkannya Sekolah Tatap Muka dilakukan kembali, Adi meminta agar praktek yang menjadi ciri khas SMK untuk segera dilaksanakan kembali.“ Di jalankan dengan tetap mengutamakan keselamatan dan kesehatan murid juga guru dengan protokol kesehatan,” bebernya. 

Adi juga berharap, Sekolah bisa menjalin kerja sama dengan Pemkab untuk penyiapan lahan praktek yang di dukung dengan sarana dan prasarana bisa benar - benar menciptakan lulusan yang mumpuni dari segi pengelolaan tanaman, lahan, hingga agribisnisnya.“ Hanya di profesi pertanian yang tidak ada PHK nya. SDM nya akan menjadi semakin profesional dari waktu ke waktu, untuk itu hal ini harus di pikirkan,” tandasnya.


Kepala Sekolah SMK 1 Singgahan Hidayat Rohman menerangkan , SMK 1 Singgahan  memiliki jurusan Agribisnis Tanaman Holtikultura, Agribisnis Ternak Unggas, serta Agribisnis Ternak Ruminansia. Sebagai satu - satunya Sekolah kejuruan yang memiliki jurusan pertanian dan peternakan, SMK1 Singgahan ikut dalam upaya mencerdasakan generasi penerus khususnya di bidang pertanian dan peternakan.

Reporter : Agus
Editor      : Wafa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"