Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA


Sabtu, 21 Januari 2023

Koramil 0812/09 Mantup Mendapat Kunjungan Siswa-siswi TK Kartika IV-46 Kodim 0812/Lamongan

Lamongan, SNN.com - Danramil 0812/09 Mantup beserta anggota menerima kunjungan Guru dan Murid TK Kartika IV-46 Kodim 0812/Lamongan yang di terima langsung oleh Danramil 0812/09 Mantup Kapten Kav Nur Chodjim.
 
Danramil mengatakan kegiatan kunjungan Murid beserta Guru TK Kartika IV-46 Kodim 0812/Lamongan,adalah dalam rangka dan memperkenalkan tugas dan tanggung jawab TNI umumnya, TNI-AD Khususnya kepada siswa-siswi yang hadir, "Imbuhnya.

"Kami senang siswa siswi TK Kartika IV-46 Kodim 0812/Lamongan bisa berkunjung ke Makoramil 09 Mantup. Ini tentunya hal yang sangat positif untuk mengenalkan tugas dan tanggung jawab TNI AD kepada para siswa siswi sekalian" ujar Kapten Kav Nur Chodjim.

Dirinya menambahkan, bahwa Kegiatan pengenalan profesi kepada anak-anak usia dini ini dilakukan agar anak-anak paham tentang apa itu TNI,Cinta Tanah Air serta apa tugas-tugasnya TNI

Paud dan TK merupakan usia masa golden age, sehingga apa yang dilihat pada anak akan tertanam pada diri, dengan begitu pembelajaran dengan usia sekarang yaitu menitikberatkan pada pendidikan karakter," ungkapnya. Ia berharap kegiatan ini dapat memotivasi siswa TK Kartika IV-46 untuk bercita-cita menjadi TNI.

"Menjadi prajurit TNI merupakan kebanggan, karena kita akan menjaga keutuhan NKRI dan membela tanah air," tambah Danramil. Ia juga mengungkapkan TNI akan menerima putra dan putri terbaik yang akan dididik untuk menjadi patriot bangsa.

"Termasuk adik-adik ini, siapa yang mau menjadi TNI?" tanya Danramil dan disambut sorak sorai siswa TK. Pendamping murid sekolah TK dan Paud Kartika IV-46 mengatakan kunjungan ke Koramil bagian dari pendidikan di sekolah.

"Kegiatan ini masuk dalam kurilukum, mengenalkan siswa pada TNI yang merupakan garda terdepan menjaga keutuhan NKRI," jelasnya. Tak hanya itu, pihaknya juga ingin melatih siswa untuk selalu menerapkan disiplin.

"Diketahui ya prajurit itu displinnya luar biasa, semoga anak-anak dapat mencontoh kedisiplinan dari TNI,"  terangnya. Tak lupa kepala sekolah juga berterimakasih pada Komandan Koramil 0812/ 09 Mantup dan anggotanya yang telah menerima kunjungan siswa. Kegiatan ini ditutup dengan foto bersama. (Pendim0812).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"