Probolinggo, SNN.com - Guna meningkatkan pencapaian Herd immunity dalam suatu wilayah binaan maka pelaksanaan vaksinasi harus dilaksanakan setiap saat
Hal ini seperti dilaksanakan oleh Nakes kecamatan Tegalsiwalan yang dengan sabar melayani masyarakat di desa gunung bekel kecamatan Tegalsiwalan melaksanakan vaksinasi yang juga dibantu oleh anggota Koramil 0820/26 Tegalsiwalan.kamis (04/11/21)
Kegiatan vaksinasi tersebut dilaksanakan guna meningkatkan Herd immunity bagi masyarakat seperti yang disampaikan oleh anggota Koramil 0820/26 Serka Moh Choiron disela-sela pelaksanaan vaksinasi kepada warga disampaikan pula manfaat apabila warga sudah melaksanakan vaksin
Dimana akan membentuk kekebalan tubuh sehingga masyarakat yang sudah tervaksin sedikit banyak akan memiliki kekebalan sehingga tidak mudah terkena virus COVID-19
Karena seperti diketahui bahwa sampai dengan saat ini pandemi belum berakhir sehingga masyarakat harus mampu bertahan hidup ditengah- tengah pandemi COVID-19 dan satu-satunya jalan yaitu masyarakat harus sudah tervaksin,"ujar Serka Moh Choiron.
Reporter : Arini
Editor : Wafa
Tidak ada komentar:
Posting Komentar