Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA


Rabu, 25 Januari 2023

Pengamanan Pasca Penyesuaian Harga BBM di Wilayah Polsek Randuagung

Lumajang, SNN.com - Anggota Polsek Randuagung Polres Lumajang, melakukan pengamanan di SPBU Tunjung Kecamatan Randuagung Kabupaten Lumajang, Selasa (24/1/2023).

Berikut pendataan stok penyesuaian harga BBM bersubsidi, dipastikan mobilisasi transaksional BBM dengan sejumlah kalangan masyarakat, berjalan aman dan lancar.

Hasil pemantauan, disampaikan oleh Kapolsek Randuagung Iptu Darmanto, situasi hingga patroli bergeser ke lain tempat, berjalan seperti apa yang diharapkan.

Diakui meski terjadi antrean, akan tetapi tergolong relatif aman, tidak menimbulkan dampak - dampak lain. Diwaktu yang sama, lalu - lalang kendaraan keluar masuk, turut dijaga.

"Mengingat letak dari SPBU yang kami jadikan sasaran kegiatan pengamanan saat ini berada di tepi jalan yang menghubungkan antara Kabupaten Lumajang dengan Kabupaten tetangga, kami intensifkan giat pengamanan untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan. Ini merupakan wujud dari pelayanan Polri yang kami terus upayakan baik kepada masyarakat," kata Kapolsek.

"Selama kegiatan berlangsung, situasi dalam kondisi aman tertib dan terkendali untuk antrean normal," imbuhnya. (Arini)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"