Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA

Minggu, 02 Mei 2021

GIAT JOGO BOYO DI BULAN RAMADHAN 1442 H


Yogyakarta, SNN.com - Untuk yang kesekian kali Jogo Boyo Jogja melakukan giat sosial yaitu membagikan takjil buka puasa, kali ini titik lokasi di perempatan Gambiran Yogyakarta (1/5/2021).

Informasi dari Sekum JBJ giat bagi takjil yang pertama sudah dilaksanakan secara road show diikuti pengurus dan anggota dari Ponjong ke Wonosari pada hari Selasa, 20 April 2021 dengan membagikan sekitar 200 snack box, sedangkan giat bagi takjil yang kedua  dilaksanakan  di perempatan ringroad Ketandan dan perempatan  Rejowinangun Yogyakarta dengan membagikan sekitar 250 nasi box.

Untuk giat yang ketiga ini Jogo Boyo Jogja kembali membagikan  sekitar 200 paket buka puasa yang dibagikan di perempatan Gambiran, Umbulharjo Yogyakarta.

Joko Sulistyo Korlap Kota/Sleman menyampaikan bahwa giat sosial akan terus berlanjut. 

"Giat sosial seperti bagi takjil dan menu buka puasa akan terus berlanjut" demikian jelas Joko Sulistyo.


Turut hadir untuk memberikan dukungan dan semangat Ketum Jogo Boyo Jogja Sumarjo Nonot yang memantau langsung kegiatan dan menyampaikan ucapan terimakasih kepada donatur yang terus mempercayakan amanah kepada Jogo Boyo Jogja dan juga sangat mengapresiasi kekompakan Jogo Boyo Jogja di setiap kegiatannya selama ini.

"Kami ucapkan terima kasih kepada para donatur yang telah mempercayakan amanah kepada JBJ" tutur Sumarjo Nonot.

Terakhir Ketum berharap semoga kekompakan tetap terjaga sehingga giat yang akan datang semakin lengkap di berbagai lini.

"Ke depan semoga Jogo Boyo Jogja semakin kompak sehingga semua giat lengkap di semua lini" pungkasnya.

Reporter : Gi Raharjo/Antok
Editor      : Wafa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"