Tuban, SNN.com - Kapolres Tuban AKBP Darman, S.I.K., Resmikan Gedung Baru Polsek Widang. Acara peresmian berlangsung pada hari Jumat 05 Nopember 2021.
" Turut hadir dalam peresmian tersebut PJU Polres Tuban, Kapolsek jajaran Polres Tuban, Forkopimka Widang, Kades se Kecamatan Widang, Perwakilan dari Instansi terkait, Pengasuh Ponpes Langitan dan Ponpes Darul Ullum, tokoh masyarakat dan pemuda serta Ketua dan pengurus perguruan silat.
Kapolsek Widang AKP Rukimin, S.H., M.H., dengan sumringah mengungkapkan rasa syukurnya atas peresmian gedung baru dengan di tandai penandatanganan prasasti, pemotongan pita dan pemotongan tumpeng yang diberikan kepadanya.
“ Terima kasih kepada bapak Kapolres yang telah meresmikan gedung baru Polsek Widang. Demikian pula dengan pemberi tanah hibah, mewakili keluarga besar Polsek Widang Kami sangat berterima kasih pada Bapak Sujono Wiryo Diharjo, beliau adalah teladan bagi masyarakat dan juga kami," tambah Kapolsek.
Dalam peresmian tersebut di tandai dengan penandatanganan prasasti serta pemotongan pita dan tumpeng oleh Kapolres Tuban yang di dampingi PJU Polres Tuban dan pengasuh Pondok Pesantren.
Reporter : Agus
Editor : Wafa
Tidak ada komentar:
Posting Komentar