Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA

Jumat, 05 April 2019

lsra Mi'raj, Polres Kepulauan Aru Gelar Pengajian

Kepulauan Aru, sorotnuswantoronews.com - Memperingati lsra Mi'raj Nabi Muhamad SAW 27 Rajab TH 1440 H/2019. Jajaran Kepolisian Kepulauan Aru menggelar pengajian di Gedung Kesenian Sita Kena, Kamis (4/4).

Kegiatan ini digelar dengan sorotan tema; “Tertanamnya nilai-nilai ibadah sholat, kita tingkatkan prestasi dan inovasi pengabdian baik menuju Polri yang promoter mengamankan Pemilu guna keberlangsungan pembangunan Nasional.

Pantauan Sentral, kegiatan ini mendapat dukungan baik dari Pemerintah Daerah, TNI, Kejaksaan dan masyarakat.

Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Alquran dan dilanjutkan zikir/Istigasah oleh Ustad M. Ingratubun.

Kapolres Kepulauan Aru, AKBP Adolop Bormasa dalam sambutannnya mengucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah, TNI, Kejaksaan dan masyarakat yang telah mendukung sehingga terlaksana acara pengajian memperingati lsra Mi'raj di hari ini.

Harapannya molalui isra Mi'raj selain untuk meningkatkan keimanan dan ketakwan, juga diharapkan dapat manciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif di wilayah hukum Polres Kepulauan Aru.

Lanjut kata Bormasa, menghadapi pasta domokrasi 17 Aprii 2019 mendatang hendaknaya kita tetap menjaga kesatuan dan persatuan bangsa. sehingga pemilu 2019 dapat berjalan dengan aman, damai, dan sejuk.

Mengakhiri sambutannya Bormasa berharap kepada seluruh masyarakat Kabupaten Kepulauan Aru untuk tidak mudah terpancing dan terprovokasi oleh ujaran kebencian dan hoax yang kini marak di media sosial jelang Pemilu.

Sementara Bupati Kepulauan Aru dr Johan Gonga dalam sambutannya mengatakan, menyambut perayaan lsra Mi’raj Nabi Muhamad SAW 1440 Hijriyah 2019 M yang dilaksanakan oleh Polres Kepuiauan Aru saat ini, saya berharap agar peran ini bukan sebagai sebuah ritual yang bersifat rutinitas belaka.

Tetapi hendaknya sebagai sebuah momentum untuk merefleksi tentang makna dan tujuan dari kegiatan hari ini.

Oleh karena itu, selaku Bupati Kepulauan Aru saya menghimbau kepada umat muslim di daerah ini untuk melaksanakan sholat Iima waktu sesuai rukun isiam yang mendasar dalam hubungan hamba dengan Tuhan-Nya.

Kepada rekan-rekan kepolisian saya berharap, saudara-saudara terus menjadi motivator yang diberkahi dalam keimanan yang tinggi sehingga dapat membantu pemerintah daerah.

Reporter : Nus Yerusa
Editor     : Wafa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"