Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA

Sabtu, 02 Juni 2018

Kenakan Pakaian Pencak Silat Lengkap, PSHT Ranting Sumberejo Bagi Bagi Takjil

BOJONEGORO, Sorotnuswantoronews - Keluarga besar PSHT ranting sumberrejo peduli sesama dengan berbagi takjil dijalan raya Bojonegoro - babat tempatnya diperpatan jlanraya sumberrejo dengan bungkusan nasi sejumlah 2500 dengan sasaran pengguna jalan raya Bojonegoro babat dan ratusan warga PSHT membagikan takjil cukup antusias ramah dengan pengguna jalan raya dan masyarakat dengan bulan romadhon ini ranting sumberrejo bertujuan bisa bermanfaat sesama karena kegiatan ini rutin tiap tahun

Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Ranting Sumberjo Bojonegoro membagikan lebih dari 2.500 takjil kepada pengendara yang melintas dijalan raya Bojonegoro - babat tepatnya diperempatan jalanraya sumberrejo, Sabtu (2/6/2018) sore.

Dengan mengenakan seragam sakral PSHT, beberapa anak remaja menghampiri dan memberi takjil pengendara di pinggir jalan. Pengendara merasa senang dengan ada takjil yang dibagikan.

Ketua Ranting PSHT Sumberejo Suprayitno, S.Pd mengatakan, pembagian takjil ini rutin dilaksanakan setiap tahun di bulan Ramadhan. Hal ini untuk mendekatkan PSHT kepada masyarakat.

"Dengan bagi takjil ini, kami ingin terus memperkenalkan PSHT kepada masyarakat. Bahwa pencak silat ini bagian budaya Indonesia yang harus terus dilestarikan di dalam negeri maupun sampai ke mancanegara," kata Suprayitno.

Pembagian takjil ini, kegiatan juga dirangkai dengan buka puasa bersama dan shalat Maghrib berjamaah.

Dijelaskan Suprayitno, tujuan dari organisasi pencak silat PSHT yaitu mendidik manusia yang berbudi luhur. Mampu meningkatkan mana yang benar dan salah, serta mengedepankan tali persaudaraaan.

Reporter : Rangga Budi
Editor   : Isvianto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"