Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA

Sabtu, 12 Juni 2021

Polsek Widang Polres Tuban Datangi Lokasi Kebakaran Kandang Sapi Di Desa Sumberjo - Widang - Tuban


Tuban, SNN.com - Telah terjadi kebakaran kandang sapi milik Ngasiman warga Dusun Minggo RT 03/01 Desa Sumberjo Kecamatan Widang Kabupaten Tuban pada pukul 14.30 WIB, Sabtu ( 12/06/2021 ).

Hal tersebut di benarkan oleh Kanit Reskrim Polsek Widang IPDA Kiswoyo, S.H., yang mendatangi lokasi bersama anggotanya dan SPK.

" Benar, hari ini ada peristiwa kebakaran kandang sapi milik saudara Ngasiman. Kandang sapi tersebut terbuat dari rangka  bambu dan berdinding bambu /gedek serta beratapkan seng," kata Kanit Reskrim.

Kejadian di ketahui bermula sewaktu saudari Triminah mendengar suara anak - anak yang berada di belakang rumah berteriak ada api, ada api, lalu saudari Triminah yang saat itu berada di depan rumah melihat ada asap hitam dari atap kandang sapi milik Ngasiman suaminya," beber IPDA Kiswoyo.

Lebih lanjut IPDA Kiswoyo menerangkan, saat mengetahui ada asap dari atas kandang, saudari Triminah berteriak meminta tolong kepada tetangga, tak berapa lama datang banyak warga untuk membantu memadamkan api dan mengeluarkan 3 ekor sapi yang masih ada di dalam kandang," sambung Kanit Reskrim.

Api segera dapat di padamkan oleh warga, sehingga tidak merembet ke bangunan rumah. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun dari kejadian tersebut korban mengalami  kerugian material sekitar Rp. 5.000.000,- ( lima juta rupiah )," tandas Kanit Reskrim.

Reporter : Agus
Editor      : Wafa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"