Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA


Sabtu, 23 Maret 2019

Apel Gelar Pasukan Gabungan Pengamanan Pemilu 2019 di Depan Kantor Camat Maro Sebo Ulu

Batanghari, sorotnuswantoronews.com - Jelang Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak 2019, Polsek Maro Sebo Ulu, Koramil Mersam bersama Intansi Terkait Kecamatan Maro Sebo Ulu, menggelar apel pasukan dalam rangka pengamanan Pemilu Serentak pada 17 April 2019 mendatang.

Diikuti ratusan peserta apel mulai dari pasukan TNI-Polri, Ormas, Intansi terkait. Apel gabungan yang digelar di Depan Kantor Camat Maro Sebo Ulu dipimpin langsung oleh Kapolsek Maro Sebo Ulu Bapak Sri Martono, Sabtu (23/03).

Membacakan sambutan Menko Polhukam, Kapolsek Maro Sebo Ulu, Bapak Sri Martono. menyampaikan Pemilu serentak tahun ini merupakan pesta demokrasi yang akan menjadi tonggak sejarah di Indonesia, bahwasannya dalam pemilu tersebut ada lima jenis pemilihan dalam waktu yang bersamaan.

"Sukses tidaknya perheletan demokrasi ini sangat tergantung pada semua pihak yang terlibat secara langsung maupun tidak langsung, "Ucap Kapolsek Sri Martono

Lebih lanjut Sri Martono mengatakan momentum tersebut adalah sebagai ajang kompetensi program dan kapabilitas untuk mendapakan kepercayaan rakyat yang akan memilih menjadi pemimpin Nasional. Ditambahkan olehnya TNI-Polri akan bertanggung jawab penuh dalam mengamankan pemilu serentak tahun ini.

"saya berharap semua komponen masyarakat yang dilibatkan agar melaksanakan tugas ini dengan penuh dedikasih dan rasa tanggung jawab, "Imbuh Kapolsek.

Mari kita wujudkan pesta demokrasi ini benar-benar pestanya rakyat. Mengapa kita sebut pesta karena rakyat berhak berkesempatan untuk memilih pemimpin yang baik. Semuanya menjaga serta memegang teguh netralitas kita, "pungkasnya.

Reporter : Joni
Editor     : Wafa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"