Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA

Senin, 25 Februari 2019

Panen Raya Di Bukit Teletabies Paliyan Bersama Petinggi Daerah

GUNUNGKIDUL, sorotnuswantoronews.com - Bupati Gunungkidul dan para petinggi Daerah melakukan panen raya di bukit Teletabies Giring Paliyan, Senin (25/2/19).

Panen raya tersebut juga di hadiri Dinas Pertanian dan pangan DIY, Kepala BPTP DIY, Dinas pertanian dan pangan Gunungkidul, kepala BDH Paliyan, Dandim, Camat Paliyan dan unsur forum pimpinan kecamatan (FORPIMCAM).

Setelah panen raya di bukit Teletabies, kemudian bupati Gunungkidul dan rombongan melanjutkan sarasehan dengan kelompok tani sido makmur di Balai Padukuhan Pule Bener.

Di dalam sambutanya ketua kelompok tani hutan kemasyarakatan Tiyono menyampaikan "Potensi wilayah bukit teletabies/gunung bagus 150 HA, di kelola enam kelompok tani hutan kemasyarakatan dua dari Kecamatan Paliyan empat dari Kecamatan Saptosari.

Hasil ubinan jagung varietas bisi 226,seberat 13,560 kg,lepas kelobot kering panen, provitas/HA : 11,032 kg dan kondisi/kg saat ini Rp 3000,- dari luas 150HA yang mendapatkan bantuan berupa benih unggul hibrida  seluas 132 HA, "terangnya.

Kemudian Tiyono menyampaikan analisa usaha jagung hibrida,

1. Sarana produksi

- benih 15 kg x Rp 65,000 : Rp,975,000

- pupuk urea 250 kg x Rp 1800 : 450,000

- pupuk organik kompos 3000 kg x 3000 : 900,000

- pupuk NPK 300 kg x 2.300 : 690,000 total : 1.890.000

2. Tenaga kerja

- persiapan tanam dan tanam 50 Hok x Rp 50.000 : 2.500.000

- penyiangan 30 Hok x Rp 50.000 :1.500.000

- panen pasca panen Rp 2.500.000 total : 6.500.000

3. Total biaya 1+2 : 8.390.000

IV. hasil 11,032 ton

V. Harga perton kering panen / Rp,3000/kg :33,096,000

VII. Pendapatan bersih Rp: 24.706.000. analisa Tiyono.

Kemudian Bopati Gunungkidul Hj.Badingah S.sos. menyerahkan bantuan alat pertanian kepada tiga poktan diantaranya Poktan Sido makmur pule bener mendapatkan bantuan Corn seller, Poktan Sedyo rukun Bacak mendapatkan Coren seller, poktan Sedyo rukun Karang asem A mendapatkan Hand traktor, poktan Bina karya kranon kanigoro mendapatkan benih jagung tumpang sari kedelai, poktan Mura suma Giring mendapatkan benih jagung tumpang sari kedelai.

Reporter : Supriyanto
Editor     : Mas Pay

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"