Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA

Senin, 23 Juli 2018

Tingkatkan Keamanan Lapas klas IIB Banyuwangi Gelar Razia

BANYUWANGI, sorotnuswantoronews - Lembaga pemasyarakatan (Lapas) KLAS II B Banyuwangi gelar razia cipta kondisi di setiap sel tahanan senin (23/7/18).

Dari hasil razia tersebut petugas lapas berhasil mengamankan, dua buah Hp, lima belas sendok, tiga gunting, satu pisau kater kecil, tuju korek api, satu kartu remi, kartu domino, dua heansead, satu ikat pinggang.

Selanjutnya barang bukti di amankan dan para tahanan yang kedapatan barang tersebut di kenakan sangsi sesuai aturan yang berlaku.

Menurut kepala lembaga pemasyarakatan KLAS IIB Banyuwangi, Ketut Akbar Hery Achyar bersama anggotanya usai razia mengatakan, sedikitnya 20 petugas lapas di terjunkan untuk merazia di setiap sel tahanan.

“Ada 20 petugas yang kami terjunkan untuk merazia di setiap blok sel tahanan warga binaan. Ini Semata-mata untuk meningkatkan kinerja petugas agar lebih di tingkatkan, profesionalitas dan berintegritas, ”kata Akbar.

Lebih lanjut Akbar mengatakan, kegiatan razia rutin ini ia lakukan satu bulan minimal enam kali razia.

Di ketahui Lapas klas IIB Banyuwangi saat ini WBP nya sudah mencapai over kapasitas yang seharusnya menampung 260 orang kini sudah mencapai 1.022 orang, terdiri dari 522 berstatus tahanan dan 500 narapidana, hal tersebut di sampaikan I ketut Akbar Heri Achyar dalam mengahiri keteranganya.

Reporter : gusbin
Editor   : Isvianto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"