Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA

Minggu, 17 November 2019

Fokus Membangun Partai, Partai Garuda Melakukan Konsolidasi dan penyerahan SK Untuk Daerah Istimewa Yogyakarta

Yogyakarta, SNN.com - Partai Garuda adalah  Partai yang tergolong Partai termuda yang telah mengikuti kontestasi di ajang pemilu 2019. Partai yang baru terverifikasi pada Tahun 2017 dan dalam kurun waktu yang relatif singkat mampu meraih suara 8000 di DIY saat ajang kontestasi politik 2019.

Di Tahun 2019 ini Partai Garuda  DIY menyelenggarakan konsolidasi sekaligus penyerahan SK Kepengurusan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) se DIY periode 2019-2024. Acara digelar di Rumah Makan Ny. Suharti Gedong Kuning Minggu (17/11/2019).

Dwi Setiyani menyampaikan bahwa Partai Garuda telah mempersiapkan diri untuk berpartisipasi dalam kontestasi PILKADA Sleman, Bantul, juga GunungKidul yang diselenggarakan Tahun 2020.

Di dalam pengurusan Partai Garuda DIY di dominasi nama-nama baru di dunia perpolitikan. Hal ini tentunya memberikan angin segar dalam dunia politik dan harapan baru untuk masyarakat.


Dan di dalam kepengurusan Partai Garuda berasal dari berbagai kalangan dan profesi, ada yang dari Ibu rumah tangga, Mahasiswa, Pengusaha, Karyawan, Praktisi Medis, Ojek online dan lainnya.

Dwi Setiyani ketua DPD DIY juga berharap nantinya kekayaan dan juga potensi Yogyakarta dapat di kelola, di manfaatkan dan juga dinikmati oleh masyarakat Yogyakarta.

Tanpa mengusung sosok Tokoh tertentu, Partai Garuda memiliki fokus langsung untuk membangun dan memberikan manfaat kepada masyarakat, "imbuhnya.

Reporter : Mas Pay
Editor     : AWI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"