Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA

Minggu, 24 November 2019

Gerakan Bangun Desa Fangamas Di Prakarsai Oleh Pejabat Abd. Hamid Rahayaan

Kota Elat, SNN.com - Pejabat Kepala Desa Fangamas Kecamatan Kei Besar Kabupaten Maluku Tenggara ABD Hamid Rahayaan kepada Pers SNN.com sabtu (23/11/2019) di Fangamas menjelaskan, tingkat partisipasi masyarakat dalam mendukung program kerja pemerintah desa Fangamas sangat tinggi. Hal itu dibuktikan dengan pekerjaan fisik dalam desa tahun 2019.

" Pekerjaan fisik dalam desa ini dikerjakan langsung oleh warga desa Fangamas karena seluruh pekerjaan itu dibiayai oleh  anggaran desa/ Ohoi," uangkap Pejabat Kades ABD Hamid Rahayaan.

Pencairan dana tahap I belum lama ini diperuntukan untuk pembayaran  tunjangan perangkat desa/ Ohoi sementara  pekerjaan fisiknya adalah talud penahan tanah sepanjang 50 meter.

" untuk pekerjaan fisik ini telah mencapai 100 persen  yang dikerjakan oleh warga desa Fangamas, "jelas pejabat Kepala Desa ABD Hamid Rahayaan.


Disinggung soal program prioritas lain tahun 2019 ini, Kepala Desa  yang didampingi oleh salah satu masyarakat Ali Rahayaan mengatakan, untuk pencairan tahap II digunakan untuk membiayai pekerjaan bedah rumah warga tidak layak Huni dalam desa berjumlah 35 Kepala Keluarga.

"Selain itu pekerjaan lanjutan desa Fangamas yang tahap pembangunannya telah mencapai 70 persen, "ujarnya.

Lanjut pejabat kepala desa, bahwa pemerintah desa juga akan merealisasikan program bantuan rutin kepada 35 kepala keluarga.

"Terhadap seluruh program fisik ini yang dibiayai melalui dana desa tahap II dan tahap III sekaligus pekerjaan tersebut  dikerjakan langsung oleh warga masyarakat selain pembayaran tunjangan perangkat Ohoi/desa dan tokoh adat, "pungkasnya.

Reporter : Buyung
Editor      : Wafa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"