Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA

Senin, 09 September 2019

Warga Desa Banjaran - Bojonegoro Kian Kompak Memgikuti Berkarnaval Agustusan

Bojonegoro, SNN.com - Meski sudah memasuki bulan September, namun seluruh warga Desa Banjaran, Kecamatan Baureno, Kabupatn Bojonegoro - Jatim tetap antusias memeriahkan Dirgahayu Republik Indonesia ke 74 dengan budaya karnaval

Peserta karnaval yang terdiri dari warga se Desa Banjaran nampak tak peduli dengan terik panas matahari. Sebab start karnaval pukul 14.00 WIB dengan jarak tempuh 5 km.

Subchan, Kepala Desa Banjaran menyebutkan meski bulan Agustus sudah lewat kemarin dan memasuki bulan September, tapi warga desa tetap bersemangat memeriahkan kemerdekaan RI yang ke 74 dengan karnaval.

"Meskipun panas seperti siang ini tapi warga peserta karnaval tidak peduli. Bahkan sebaliknya mereka malah bersemangat memeriahkan Agustusan," ungkapnya.

Pawai budaya Karnaval yang diselenggarakan Pemerintah Desa Banjaran, Minggu (08/9) tampak meriah lagi dengan di iringi alunan Marcing band dari anak anak sekolah asal desa setempat.

Sedangkan warga lainnya berderet di sepanjang tepian jalan menyaksikan karnaval dengan ragam busana adat dan etnik lokal nusantara.

Kades menambahkan, peserta karnaval juga terdiri dari siswa - siswi sekolah di Desa Banjaran. "Setiap tahun dalam memeriahkan agustusan kami selalu mengadakan berbagai event yang bermakna syukur dan kebahagiaan atas kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 74," imbuhnya.

Reporter : M. Nastain
Editor      : A W I

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"