Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA

Senin, 20 Juli 2020

Peresmian Posko Relawan Gono Gini Pendukung Paslon Harsono - Totok

Bantul, SNN.com - Bertempat di Dusun Modalan Banguntapan Bantul Ring Road Timur berlangsung peresmian Posko Relawan Gono Gini untuk Pemenangan Paslon Harsono-Totok yang akan berlaga di Pilkada Bantul Yogyakarta, Minggu, 19/07/2020.

Acara di pimpin oleh Harsono Cabup yang saat ini masih menjabat sebagai Bupati Bantul, turut mendampingi Cawabup Totok,para  tokoh Parpol seperti mantan anggota DPRD DIY Chang Wendryanto dan beberapa tokoh masyarakat juga seluruh Relawan Gono Gini di 17 kecamatan di Bantul yang berjumlah sekitar 200 orang.

Kasani ketua Relawan Gono Gini menyampaikan bahwa Relawan Gono Gini beranggotakan mantan penggerak PDIP Kabupaten Bantul yang saat ini memberikan dukungan kepada Harsono-Totok .

" Semua ada konsekwensinya, jangan takut, pilihan politik adalah hak masing-masing individu, jangan memandang warna, kita dukung pemimpin yang dekat dengan rakyat dan tidak membeda- bedakan semua rakyat di Bantul kita tercinta ini " kata Kasani dalam sambutannya.

Sementara itu Harsono Cabup yang saat ini masih menjabat sebagai Bupati Bantul menyampaikan ucapan terimakasih kepada Relawan Gono Gini yang memberikan dukungan kepada dirinya untuk kembali memimpin kabupaten Bantul.

" Kami ucapkan terimakasih kepada semua Relawan Gono Gini yang merupakan tokoh-tokoh senior tapi semangat untuk berdemokrasi masih tinggi, semoga nanti terpilih pemimpin yang amanah dan dekat dengan rakyat" kata  Harsono.


Di tambahkan oleh Harsono bahwa Pilkada harus berjalan damai dan netral sehingga tercipta suasana yang nyaman dan harmonis di Kabupaten Bantul.

" Mari kita ciptakan suasana Pilkada yang damai, jangan pernah memaksakan pilihan politik kepada orang lain, kami juga melarang Aparatur Sipil Negara melakukan politik praktis, semua harus netral " tambah Harsono.

Seperti diketahui bahwa penggerak relawan Gono Gini ini terdiri dari para senior dari PDIP dimana suara dan pengaruhnya masih sangat besar di lingkungan Barisan Muda Partai berlambang Banteng ini,sehingga di pastikan suasana Pilkada Bantul menjadi lebih hangat.
Seperti yang sudah muncul di berbagai pemberitaan media massa akan berlaga 2 Paslon untuk merebut kursi Bantul 1 nantinya.

Acara di mulai pukul 15.00 sampai dengan 17.39 dalam suasana yang nyaman dan meriah dengan dukungan kehadiran masyarakat setempat yang memberikan dukungan sehingga Posko Utama Relawan Gono Gini dapat berdiri dan acara berlangsung tertib dan damai hingga acara usai.

Reporter : Sugianto/ Gie Rahardjo
Editor      : Mas Pay

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"