Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA

Minggu, 20 Februari 2022

Gerak Cepat Polsek Jajaran Polres Tuban Dan BPBD Evakuasi Pohon Tumbang Di Jalan Pantura


Tuban, SNN.com - Angin kencang mengakibatkan sejumlah pohon yang berada di pinggir jalan Pantura wilayah Kecamatan Widang tumbang. 

" Dari laporan yang masuk ke Kepolisian Sektor Widang, sedikitnya pohon tumbang terjadi di dua lokasi yang berbeda, Minggu ( 20/2/2022 ).

Di laporkan pohon tumbang terjadi di jalan raya masuk Desa Minohorejo Kecamatan Widang, Tuban, tepatnya timur Jembatan Timbang. Pohon tersebut tumbang dan menutup sebagian badan jalan.

Sementara di wilayah Desa Widang, tepatnya di Dusun Kuwu juga hal yang sama. Ada beberapa dahan pohon yang patah dan mengarah ke badan jalan.

Kapolsek Widang AKP Rukimin, D.H.M.H., menjelaskan, petugas baik dari Polsek Widang maupun BPBD Tuban sudah langsung bergerak ke TKP dan bersama warga melakukan evakuasi sehingga tidak sampai menggangu arus lalu lintas," terangnya.

Anggota sudah langsung bergerak ke lokasi dan melakukan evakuasi dan pembersihan. Saat ini jalan sudah bisa di lalui. Tidak ada korban jiwa maupun kerugian materi dalam peristiwa tersebut," pungkas Kapolsek.

Reporter : Agus
Editor      : Wafa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"