Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA


Kamis, 17 Februari 2022

Resmikan Kantor Dispora, Bupati Lamongan : Bangkit dan Prestasi


Lamongan, SNN.com - Bupati Lamongan Yuhronur Efendi berharap seluruh cabang olah raga di Kabupaten Lamongan lebih bergairah dan mendapatkan prestasi, bukan hanya tingkat regional tapi juga internasional. Harapan Bupati yang akrab disapa Pak Yes tersebut diungkapkan saat peresmian kantor Dinas Pemuda dan Olah Raga (Dispora), Kamis (17/2).

Lebih lanjut pak Yes menekankan bahwa olah raga menjadi bagian penting dalam pembangunan Lamongan. Karena, melalui olah raga dapat terbentuk jiwa masyarakat Lamongan yang kuat, sehingga mampu bersaing, karena daya saing tidak dapat tercipta tanpa jiwa yang kuat. 

“Karenanya saya sampaikan ke camat-camat juga kepala desa, agar setiap desa memiliki fasilitas olah raga sesuai dengan kemampuan desa masing-masing, karena olah raga menjadi bagian penting dalam membangun pemuda, dengan fasilitas olah raga yang ada  pemuda dapat mencurahkan aktifitasnya secara  positif,” harap Pak Yes.
Lebih lanjut Pak Yes mengatakan, visi dan misi Kabupaten Lamongan mewujudkan sumber daya manusia unggul, berdaya saing dan berakhlak yang responsif terhadap perubahan jaman, tidak akan tercukupi jika peran dan fungsi Dispora tidak berjalan dengan baik.

Karenanya, Pak Yes berharap Dispora untuk menggairahkan kegiatan pemuda, kegiatan kepemudaanm untuk membangkitkan daya saing dan kuaklitas pemuda di Kabupaten Lamongan.

“Gandeng semua oragnisasi kepemudaan yang ada di Kabupaten Lamongan, sehingga semua lebih giat lebih semarak dan bersemangat dalam beraktifitas menyongsong masa depan yang lebih baik,” kata Pak Yes.


Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Lamongan, Khandam dalam laporannya mengatakan gedung yang  diresmikan tersebut  dibangun secara bertahap mulai tahun 2020 dan tahun 2021, dengan total biaya dari APBD sebesar 3,2 M.

Khandam berharap dengan menempati gedung baru, menjadi motivasi dan spirit bagin karyawan dan karyawati Dispora dalam mewujudkan visi dan misi pembangunan Kabupaten Lamongan.

“Dengan diresmikannya gedung baru pada hari ini akan mewujudkan kejayaan Lamongan yang berkeadilan, melalui olah raga dan kepemudaan,” ujar Khandam.

Reporter : Zainal A

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"