Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA

Jumat, 30 Agustus 2019

Aksi Cepat Tanggap Gerakan Pemuda Peduli Desa (GPPD) Gondanglor Dalam Menyikapi Keresahan Warga Masyarakat Peternak

Lamongan, SNN.com - Sejumlah hewan ternak mati mendadak terjadi di Desa Gondang Lor, Kecamatan Sugio, Kabupaten Lamongan Provinsi  Jawa Timur akhir-akhir ini.

Kematian ternak dalam jumlah banyak tanpa diketahui penyebabnya, sangat meresahkan warga masyarakat peternak di desa tersebut, Pasalnya mereka khawatir  ternak-ternak yang mereka pelihara terjangkit suatu virus penyakit mematikan yang akan terus mewabah di desa setempat.

Sebagai bentuk kepedulian, Gerakan Pemuda Peduli Desa (GPPD) melakukan aksi  cepat tanggap menyikapi keresahan warga peternak di desa tersebut,  upaya Pengaduan Kepada Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten Lamongan untuk melakukan pemeriksaan terhadap hewan-hewan ternak  yang  mati mendadak di Desa Gondanglor pun dijalankan.

“ini berawal dari gerakan kepedulian terhadap kondisi yang ada di Desa Gondang Lor karena dalam kurun waktu yang dekat ada dua  ekor sapi yang meninggal secara mendadak,” Ujar Hardyan Permana, salah satu anggota Gerakan Pemuda Peduli Desa (GPPD)  saat di temui awak media setelah pemeriksaan hewan ternak,Kamis (28/08/2019).


Surat Pengaduan permohonan pemeriksaan dari GPPD  yang telah dilayangkan ke dinas terkait, ditanggapi serius, bersama jajarannya Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan mendatangi lokasi terjadinya ternak-ternak yang mati  tersebut untuk dilakukan pemeriksaan.

“Sehingga kami dari Gerakan Pemuda Peduli Desa Gondang Lor melayangkan surat permohonan pemeriksaan kesehatan hewan khususnya sapi kepada Dinas Peternakan Kabupaten Lamongan ,dengan tujuan untuk mendapatkan tindakan dari dinas terkait, sehingga masyarakat peternak dari desa Gondang Lor gak ada rasa ketakutan ternaknya akan meninggal, disamping itu biar jelas penyakit atau virus yang ada di ternak-ternak itu,”jelasnya.

Dyan berharap agar semua pemuda khususnya Gondang Lor ikut serta memberikan solusi terhadap kondisi yang ada di desa.

PJ Kades Gondanglor, Sudikno mengapresiasi Gerakan Pemuda Peduli  Desa ini, dengan ucapan terima kasih kepada pemuda yang peduli terhadap desa, menurutnya inilah bentuk kepedulian dan upaya membangun desa dari pemuda, ini murni kepedulian dari gerakan pemuda dan meminta kepada masyarakat agar kegiatan ini tidak di hubung-hubungkan dengan pesta demokrasi atau PILKADES serentak besok .


Sementara itu, Imam, perwakilan dari Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten Lamongan mengatakan dalam sambutannya bahwa ini adalah upaya tanggap dari Dinas Peternakan Kabupaten Lamongan yang selalu kita lakukan karena banyaknya hewan khususnya sapi yang meninggal secara mendadak dan secara umum di kabupaten lamongan hewan-hewan meninggal secara mendadak di akibatkan pestisida, bisa dari racun tikus dan lain sebagainya .

Imam menyarankan agar peternak berhati-hati dalam memberi pakan ternak dan peternak perlu mengetahui dari mana asal pakan ternak itu di dapatkan.

Dalam hal ini Dinas Peternakan juga mensosialisasikan  Asuransi Usaha Ternak sapi atau kerbau.

Reporter : Ida
Editor      : A W I

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"