Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA


Kamis, 17 Mei 2018

LSM Berang, Wartawan Dilarang Liput Rapat PT.BSI Dengan DPRD

BANYUWANGI, sorosnuswantoronews - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Banyuwangi melarang sejumlah wartawan meliput rapat bersama PT BSI (Bumi sukses Indo),(16/5/2018).

Hal itu membuat salah satu LSM M.Yunus berang, Pelarangan peliputan ini juga menjadi pertanyaan publik yang menilai DPRD Banyuwangi main main dengan PT BSI.

“Ini rumah rakyat kenapa kok media dilarang masuk ??? apa yang mereka katakan? ini sudah tidak benar mereka di pilih rakyat seharusnya juga terbuka untuk rakyat. apa mereka bagi- bagi uang dari BSI,” ujar Yunus.

Sementara itu, kemarahan Yunus di tanggapi pihak DPRD Kabupaten Banyuwangi dengan memerintahkan satuan polisi pamong praja menjaga di depan pintu ruangan rapat yang telah di kondisikan oleh sekertaris DPRD Suprayogi.

Seperti diketahui, BSI selama ini melakukan pertambangan emas di Gunung tumpang pitu terletak di Kecamatan Pesanggaran, Banyuwangi.

Ketua DPRD saat di konfirmasi menjelaskan bahwa rapat tersebut ingin mengetahui dengar pendapat dari PT BSI.

”Ya lengkapnya masih tunggu dari pihak eksekutif agar lebih lengkap dan secepatnya pasti. tapi pihak BSI Mengatakan ingin meningkatkan SDM karyawan lokal,”katanya.

Reporter : Gusbin
Editor   : Isvianto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"