Sorot Nuswantoro News

Berita Online dan cetak, "CEPAT, TEPAT, LUGAS DAN BERANI" dari LAMONGAN untuk NUSANTARA

Senin, 27 April 2020

Empat Dokter di Batang Positif Covid 19

Batang, SNN.com - Kasus penyebaran virus Covid -19 di wilayah Kabupaten Batang meluas, jumlah penderitapun bertambah, bahkan empat dokter di Kabupaten tersebut dinyatakan positif terpapar virus corona.

Bupati Batang Wihaji, Minggu (26/4/2020) di Batang kembali menginformasikan kepada wartawan "Kasus virus corona di Batang  bertambah, jika sebelumnya ada tiga orang, pada Sabtu malam (25/4/2020) saya menerima hasil swab lagi, seorang yang berprofesi dokter terpapar positif COVID-10, "katanya.

Menurut dia, empat dokter tersebut kini dua diisolasi di rumah sakit swasta di Batang, satu dokter dirawat di RSUP Kariadi Semarang, dan satu dokter dinyatakan sembuh.

Adapun berdasar data Dinas Kesehatan, kata dia, jumlah kasus COVID-19 dengan status
orang dalam pemantau (ODP) sebanyak 151 orang, pasien dalam pengawasan (PDP) (tiga
orang), dan PDP meninggal dunia sebanyak lima orang.

Sementara  Kepala Dinas Kesehatan Muchlasin menambahkan, untuk dokter yang kini menjalani isolasi di rumah sakit swasta di Batang merupakan warga kecamatan Limpung. Adapun riwayat perjalanan atau hasil tracking, "kata dia, dokter berjenis kelamin perempuan itu terpapar virus corona karena pernah bersentuhan dengan 11 pasien  COVID-19 yang dirawat di rumah sakit.

Sebanyak 11 orang tersebut, kata dia, semula termasuk orang tanpa gejala (OTG) sehingga
tentu saja mereka sangat membahayakan bagi orang lsin karena mereka bisa betaktivitas seperti biasa.

"Oleh karena itu, kami berpesan masyarakat lebih serius lagi dalam penanganan virus
corona dengan menerapkan protokol kesehatan, menggunakan masker dan pshycal distanchong atau jaga jarak," katanya.

Dijelaskan, dengan bertambahnya jumlah pasien positif COVID-19 dari hasil rapid test maka Kabupaten Batang sudah masuk dalam zona merah dengan status tanggap darurat.

"Oleh karena itu, kita mempertegas lagi agar masyarakat mematuhi protokol kesehatan
dengan menjaga pola hidup sehat, cuci tangan dengan sabun antiseptik, dan dilarang melakukan kerumunan massa, "katanya.

Reporter : Sumarjono.
Editor     : Wafa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOROT NUSWANTORO NEWS "dari LAMONGAN untuk NUSANTARA"