Kepulauan Aru, SNN.com - Polres Kepulauan Aru dibawah komando AkBP Eko Budiarto mengambil langkah cepat guna mengantisipasi segala bentuk potensi terjadinya gangguan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) jelang pencoblosan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 9 Desember 2020. Salah satunya melaksanakan kegiatan duduk bacarita bersama para insan Pers di Kabupaten Kepulauan Aru.
Kegiatan yang difokuskan di Caffe Gospel, Senin (30/11/2020) merupakan bentuk silaturahmi Polres Kepulauan Aru bersama para insan Pers sekaligus membahas tentang sinergitas dalam menjaga kelancaran Pilkada 2020.
Kabag Ops, AKP Tedy dalam kegiatan itu mengatakan, peran media sangat penting dalam menciptakan situasi yang kondusif, aman, tertib, dan damai, khususnya jelang pelaksanaan pilkada serentak seperti saat ini.
“Karena salah satu tolak ukur keberhasilan tugas kami adalah dibantu dengan pemberitaan rekan-rekan media dalam rangka menjaga kamtibmas,” kata Tedy.
Lanjut diharapkan, jelang Pilkada 2020 ini, awak media semakin bisa bersinergi dalam menjaga situasi kamtibmas khususnya menghadapi pelaksanaan pilkada serentak tahun 2020 ini.
"Karena, kami menyadari peran Pers sangat penting dalam memerangi hoax dan berita yang bersifat provokasi," harap Tedy.
Menutup pembicaraannya, petinggi Polres Kepulauan Aru yang ramah dan murah senyum itu menyampaikan apresiasi atas kerjasama media selama ini.
"Saya mengucapkan terima kasih kepada rekan rekan wartawan semua yang selama ini turut membantu kami pihak kepolisian dalam menciptakan situasi Kamtibmas di daerah ini bisa berjalan aman, tertib, dan damai," tutup Tedy.
Sementara para wartawan dalam kesempatan itu menyampaikan apresiasi kepada Kepolisian Resor (Polres) Kepulauan Aru yang selama ini selalu bersinergi dengan para Jurnalis di wilayah Kepulauan Aru.
Harapan mereka, sinergitas antara Polri dan para wartawan di Aru terus terjaga demi terciptanya situasi kemanan dan ketertiban masyarakat khususnya di Kabupaten Kepulauan Aru.
"Kami memberikan apresiasi kepada seluruh jajaran Polres Kepulauan Aru yang selama ini selalu bersinergi dengan kami para jurnalis di Aru. Kami berharap, sinergitas ini terus terjaga demi terciptanya situasi kemanan dan ketertiban masyarakat di Kabupaten Kepulauan Aru," ungkap para jurnalis.
Reporter : Nus Yerusa
Editor : Wafa
Tidak ada komentar:
Posting Komentar